Skip to content
Gema Surya FM

Gema Surya FM

Inspiratif, Akurat

Berita Terkini

  • Satreskrim Polres Ponorogo Amankan 23 Penggalang Dana Fiktif, Dana Sumbangan Dipakai Judi
  • Milad ke-27, Suryamart Akan Gelar Senam Massal
  • Relawan EMT RSUA Aisyiyah Bertugas di Puskesmas Pameu Aceh hingga Akhir Januari 2026
  • Medan Ekstrem dan Perjalanan Panjang, Relawan EMT RSU Aisyiyah Ponorogo Berjuang Layani Warga Aceh
  • Dukung Ketahanan Pangan, PDA Aisyiyah Ponorogo Luncurkan Beauty Garden
Primary Menu
  • Home
  • Station Info
    • Profile
    • Data Teknik
    • Tarif Iklan
  • News
  • Podcast
  • Live Stream
  • Kontak
ON AIR
  • Home
  • 2021
  • Februari
  • 15
  • Pemuda Adu Cekcok, Gerobak Nasi Jadi Sasaran Amukan
  • Headline
  • Jelajah

Pemuda Adu Cekcok, Gerobak Nasi Jadi Sasaran Amukan

Gema Surya FM Senin 15 Februari 2021 | 15:12 WIB
a. gerobak nasi
Kiri - Gerobak Nasi Sebelum Menjadi Amukan Pemuda Cekcok | Kanan - Penampakan Gerobak Nasi Pasca Amukan

Sejumlah warga di sekitar Pasar Sumoroto dibuat geram dengan ulah segerombolan pemuda bermotor yang berkelahi pada Ahad pagi (14/02) sekitar jam 03.00 WIB. Akibat ulah mereka, gerobak sedekah nasi yang ada di pinggir jalan jadi sasaran sehingga rusak berat. Dimana, kaca gerobak pecah dan berhamburan. Karena kejadianya pagi buta, tidak banyak warga yang mengetahui. Namun, salah satu saksi yang ada disekitar Tempat Kejadian Perkara (TKP) sempat merekam aksi perkelahian mereka dan membagikannya ke media sosial agar pelaku yang merasa merusak gerobak itu, bertanggung jawab.

Ari Yoga, salah satu warga Kauman, Sumoroto mengatakan, saksi yang merekam video itu tidak berani melerai karena takut menjadi sasaran. Dijelaskan, kronologinya yakni ada segerombolan pemuda yang mengendarai motor dan tiba-tiba berhenti di depan gerobak sedekah. Kemudian pemuda tersebut terlibat cekcok yang ujungnya berkelahi sehingga gerobak yang ada didekatnya menjadi sasaran hingga akhirnya rusak. Padahal, gerobak itu merupakan sumbangan dari salah satu warga untuk menampung nasi bungkus gratis dari para donatur.

Gerobak itu memang sengaja ditempatkan di fasilitas umum agar mereka yang membutuhkan bisa mengambil nasi gratis. Selain itu, siapa-pun yang ingin menyumbangkan nasi bisa langsung menempatkannya di gerobak. Dengan itu, keberadaan gerobak dinilai sangat bermanfaat. Sehingga, warga akhirnya melaporkan kasus perkelahian yang berujung perusakan gerobak tersebut ke jajaran Polsek Sumoroto untuk bisa ditindaklanjuti.

Sementara, ketika Gema Surya melakukan konfirmasi kepada Kompol Nyoto, Kapolsek Sumoroto, hingga Senin siang (15/02), pihaknya belum menerima laporan terkait perusakan gerobak di wilayah hukumnya itu. (ia/rl)

About the Author

Gema Surya FM

Author

View All Posts
Bagikan :
        

Post navigation

Previous: Peduli Nganjuk, Dinsos P3A Ponorogo Kirim Tagana Buka Dapur Umum
Next: Tanah Longsor Terjang Rumah Warga Pulung dan Ngebel

Related Stories

gdx
  • Jelajah

Satreskrim Polres Ponorogo Amankan 23 Penggalang Dana Fiktif, Dana Sumbangan Dipakai Judi

Gema Surya FM Sabtu 17 Januari 2026 | 13:21 WIB
asz
  • Jelajah

Milad ke-27, Suryamart Akan Gelar Senam Massal

Gema Surya FM Sabtu 17 Januari 2026 | 11:00 WIB
sz
  • Jelajah

Relawan EMT RSUA Aisyiyah Bertugas di Puskesmas Pameu Aceh hingga Akhir Januari 2026

Gema Surya FM Sabtu 17 Januari 2026 | 10:25 WIB

Dengarkan siaran Gema Surya FM melalui live streaming dan simak berita-berita terkini Kabupaten Ponorogo dan sekitarnya
  • Profile
  • News
  • Tarif Iklan
  • Live Streaming
  • Pedoman Media Siber
  • Kontak
  • Babadan
  • Badegan
  • Balong
  • Bungkal
  • Jambon
  • Jenangan
  • Jetis
  • Mlarak
  • Kauman
  • Ngebel
  • Ngrayun
  • Ponorogo
  • Pulung
  • Sambit
  • Sawoo
  • Sampung
  • Siman
  • Slahung
  • Sooko
  • Sukorejo
Copyright © All rights reserved. | MoreNews by AF themes.