HeadlineJelajah

Target Vaksin Dosis Pertama Rendah, Pemkab Ajukan Tambahan Vaksin Ke Pusat

Pemkab Ponorogo akan kembali berkirim surat ke pusat guna minta tambahan stock vaksin .  Hasil evaluasi capaian vaksin , target vaksinasi  masih rendah hanya sekitar 31 prosen untuk dosis pertama .  Heni Lestari kabid pencegahan dan pengendalian Dinas Kesehatan,mengatakan  hasil rapat dengan kodam V brawijaya , disarankan agar Ponorogo minta tambahan dosis vaksin lagi .  Sehingga percepatan vaksinasi  bisa teralisasi  .

Selain itu  Kodam V Brawijaya  meminta vaksinasi di Ponorogo juga dilakukan pada hari  Ahad .  Meski  Ponorogo dianggap bukan kota yang mempunyai mobilitas tinggi seperti kota besar Surabaya, Sidoarjo atau pun Gresik namun  angka kasus covid 19 termasuk  tinggi .

Sementara itu Berdasarkan Inmendagri Nomor 43 tahun 2021 tentang PPKM level 4,3, dan 2 Covid-19 mulai tanggal 21 September hingga 4 Oktober 2021 ponorogo masuk kategori PPKM level 3 .  Untuk Penurunan level kabupaten/ kota dari level 3 ke 2 dgn capaian vaksinasi dosis 1 minimal sebesar 50 persen dan capaian vaksinasi dosis 1 lanjut usia diatas 60 tahun minimal sebesar 40 persen.