Jelajah

Jelang Ramadhan Stok Kurma Sedikit Permintaan Banyak

Bisa jadi penjual buah kurma bulan Ramadhan tahun ini tidak merasakan banyak untung. Karena permintaan buah kurma tinggi namun stok buah impor sulit didapat. Yuakrisna penjual kurma mengakui jika untuk mencari kurma memang sulit.

Stok buah kurma yang sulit didapat, berdampak pada harga buah kurma yang cenderung naik. Bahkan antar penjual harus saling berebutan untuk memperoleh buah kurma dari gudang importir. Ia menambahkan, pihak importir pun tidak mau berspekulasi menyetok banyak barang karena pengalaman tahun lalu saat menyetok banyak barang, ternyata ada pandemi.

Sehingga berdampak pada penjual yang susah mencari barang. Tahun lalu pemerintah kerajaan Arab Saudi melarang jamaah haji untuk berangkat, sehingga berdampak pada oleh-oleh haji khususnya buah kurma. Apalagi hari Idul Fitri tahun lalu juga sepi. (yd)