Skip to content
Gema Surya FM

Gema Surya FM

Inspiratif, Akurat

Berita Terkini

  • Satreskrim Polres Ponorogo Amankan 23 Penggalang Dana Fiktif, Dana Sumbangan Dipakai Judi
  • Milad ke-27, Suryamart Akan Gelar Senam Massal
  • Relawan EMT RSUA Aisyiyah Bertugas di Puskesmas Pameu Aceh hingga Akhir Januari 2026
  • Medan Ekstrem dan Perjalanan Panjang, Relawan EMT RSU Aisyiyah Ponorogo Berjuang Layani Warga Aceh
  • Dukung Ketahanan Pangan, PDA Aisyiyah Ponorogo Luncurkan Beauty Garden
Primary Menu
  • Home
  • Station Info
    • Profile
    • Data Teknik
    • Tarif Iklan
  • News
  • Podcast
  • Live Stream
  • Kontak
ON AIR
  • Home
  • 2026
  • Januari
  • 2
  • Pedagang Kambing Meninggal Dunia Tertabrak Mobil Box di Tikungan Borang Singosaren Jenangan
  • Headline
  • Jelajah

Pedagang Kambing Meninggal Dunia Tertabrak Mobil Box di Tikungan Borang Singosaren Jenangan

Gema Surya FM Jumat 2 Januari 2026 | 11:32 WIB
mbek

Nasib nahas dialami Samikon, warga Desa Wotan, Kecamatan Pulung, Ponorogo. Lelaki berusia 77 tahun itu meninggal dunia setelah terlibat kecelakaan lalu lintas di Jalan Niken Gandini, tepatnya di simpang tiga Singosaren, tikungan Borang, Kecamatan Jenangan, Jumat (2/1/2026) sekitar pukul 06.00 WIB.

Informasi yang diterima menyebutkan, korban saat itu hendak berangkat ke pasar Milir untuk menjual kambing. Ia mengendarai sepeda motor Honda Supra AE 3619 WZ yang ditambahi gerobak berisi dua ekor kambing.

Kapolsek Jenangan AKP Amrih Widodo menjelaskan kronologi kejadian. Menurutnya, kecelakaan terjadi ketika korban hendak menyeberang dari arah selatan ke utara.

“Korban mengendarai Honda Supra bergandengan gerobak kambing. Saat menyeberang, kendaraan korban tertumbur truk boks Isuzu B 9638 PCL yang melaju dari timur ke barat,” jelasnya.

Truk tersebut dikemudikan Aris Widodo (25), warga Tawun, Kasreman, Ngawi. Benturan keras membuat korban terpelanting hingga meninggal dunia di lokasi kejadian akibat luka parah di bagian kepala.

“Korban meninggal di tempat. Luka di kepala cukup serius,” terang AKP Amrih.

Saat ini, kasus kecelakaan tersebut telah ditangani Unit Gakkum Satlantas Polres Ponorogo. Dari hasil olah tempat kejadian perkara sementara, kecelakaan diduga dipicu faktor kelalaian.

“Sementara ini mengarah ke human error — kurang hati-hati saat menyeberang. Apalagi sepeda motor menarik gerobak bermuatan, sehingga tarikannya berat,” katanya.

Ia menambahkan, saat kejadian kondisi jalan relatif sepi. Kepolisian mengimbau masyarakat untuk tetap berhati-hati, terutama pengendara yang membawa muatan berat atau menyeberang di ruas jalan besar.

About the Author

Gema Surya FM

Author

View All Posts
Bagikan :
        

Post navigation

Previous: Penghuni Rutan Kelas IIB Ponorogo Overload Hingga Dua Kali Lipat
Next: Banjir di Desa Ngampel Balong Rendam 30 Hektar Tanaman Padi

Related Stories

gdx
  • Jelajah

Satreskrim Polres Ponorogo Amankan 23 Penggalang Dana Fiktif, Dana Sumbangan Dipakai Judi

Gema Surya FM Sabtu 17 Januari 2026 | 13:21 WIB
asz
  • Jelajah

Milad ke-27, Suryamart Akan Gelar Senam Massal

Gema Surya FM Sabtu 17 Januari 2026 | 11:00 WIB
sz
  • Jelajah

Relawan EMT RSUA Aisyiyah Bertugas di Puskesmas Pameu Aceh hingga Akhir Januari 2026

Gema Surya FM Sabtu 17 Januari 2026 | 10:25 WIB

Dengarkan siaran Gema Surya FM melalui live streaming dan simak berita-berita terkini Kabupaten Ponorogo dan sekitarnya
  • Profile
  • News
  • Tarif Iklan
  • Live Streaming
  • Pedoman Media Siber
  • Kontak
  • Babadan
  • Badegan
  • Balong
  • Bungkal
  • Jambon
  • Jenangan
  • Jetis
  • Mlarak
  • Kauman
  • Ngebel
  • Ngrayun
  • Ponorogo
  • Pulung
  • Sambit
  • Sawoo
  • Sampung
  • Siman
  • Slahung
  • Sooko
  • Sukorejo
Copyright © All rights reserved. | MoreNews by AF themes.