Skip to content
Gema Surya FM

Gema Surya FM

Inspiratif, Akurat

Berita Terkini

  • Satreskrim Polres Ponorogo Amankan 23 Penggalang Dana Fiktif, Dana Sumbangan Dipakai Judi
  • Milad ke-27, Suryamart Akan Gelar Senam Massal
  • Relawan EMT RSUA Aisyiyah Bertugas di Puskesmas Pameu Aceh hingga Akhir Januari 2026
  • Medan Ekstrem dan Perjalanan Panjang, Relawan EMT RSU Aisyiyah Ponorogo Berjuang Layani Warga Aceh
  • Dukung Ketahanan Pangan, PDA Aisyiyah Ponorogo Luncurkan Beauty Garden
Primary Menu
  • Home
  • Station Info
    • Profile
    • Data Teknik
    • Tarif Iklan
  • News
  • Podcast
  • Live Stream
  • Kontak
ON AIR
  • Home
  • 2025
  • Mei
  • 20
  • Izin Habis, Puluhan Papan Reklame di Ponorogo Terancam Diturunkan Paksa
  • Headline
  • Jelajah

Izin Habis, Puluhan Papan Reklame di Ponorogo Terancam Diturunkan Paksa

Gema Surya FM Selasa 20 Mei 2025 | 10:22 WIB
Rek

Puluhan papan reklame di wilayah Ponorogo diketahui telah habis masa izinnya. Menyikapi hal tersebut, Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) bersama Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) akan melakukan penurunan paksa terhadap reklame yang izinnya tidak diperpanjang.

“Data dari DPMPTSP menunjukkan ada sekitar 48 papan reklame yang izinnya sudah kedaluwarsa dan tersebar di sejumlah titik di Ponorogo,” ungkap Hendra Asmara Putra, Kepala Bidang Penegakan Perundang-Undangan Daerah Satpol PP Ponorogo, Senin (20/5).

Hendra menjelaskan, sebelum melakukan penurunan paksa, pihaknya telah menempuh tahapan prosedural. “Kami sudah memberikan peringatan terlebih dahulu kepada para pemasang reklame. Setelah tidak ada tanggapan, kami lanjutkan dengan penyegelan. Jika penyegelan pun diabaikan, maka langkah selanjutnya adalah penurunan paksa,” tegasnya.

Sejauh ini, Satpol PP telah menurunkan 10 papan reklame berukuran besar di kawasan kota. Sisanya, menurut Hendra, akan ditertibkan dalam pekan ini.

Ia berharap para pemilik usaha lebih tertib dalam mengelola reklame yang dipasang. “Kalau memang masih ingin digunakan, tolong segera diperpanjang izinnya ke DPMPTSP. Tapi kalau usahanya sudah tutup, kami harap pemilik bersedia mencopot sendiri papan reklamenya,” pungkas Hendra.

About the Author

Gema Surya FM

Author

View All Posts
Bagikan :
        

Post navigation

Previous: Cuaca Ekstrem di Ponorogo Diprediksi Akan Berlangsung hingga 27 Mei 2025
Next: Harga Ketimun Pecah Rekor, Tembus 15 Ribu per Kg

Related Stories

gdx
  • Jelajah

Satreskrim Polres Ponorogo Amankan 23 Penggalang Dana Fiktif, Dana Sumbangan Dipakai Judi

Gema Surya FM Sabtu 17 Januari 2026 | 13:21 WIB
asz
  • Jelajah

Milad ke-27, Suryamart Akan Gelar Senam Massal

Gema Surya FM Sabtu 17 Januari 2026 | 11:00 WIB
sz
  • Jelajah

Relawan EMT RSUA Aisyiyah Bertugas di Puskesmas Pameu Aceh hingga Akhir Januari 2026

Gema Surya FM Sabtu 17 Januari 2026 | 10:25 WIB

Dengarkan siaran Gema Surya FM melalui live streaming dan simak berita-berita terkini Kabupaten Ponorogo dan sekitarnya
  • Profile
  • News
  • Tarif Iklan
  • Live Streaming
  • Pedoman Media Siber
  • Kontak
  • Babadan
  • Badegan
  • Balong
  • Bungkal
  • Jambon
  • Jenangan
  • Jetis
  • Mlarak
  • Kauman
  • Ngebel
  • Ngrayun
  • Ponorogo
  • Pulung
  • Sambit
  • Sawoo
  • Sampung
  • Siman
  • Slahung
  • Sooko
  • Sukorejo
Copyright © All rights reserved. | MoreNews by AF themes.