KONI Ponorogo Mulai Persiapkan Atlet Untuk Dikirim ke Porprov 2025
Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Ponorogo mulai mempersiapkan atlet dari cabang olahraga (cabor) unggulan untuk dikirim ke ajang Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) ke IX di Malang Raya, Jawa Timur, tahun 2025.
Sekretaris Umum KONI Ponorogo, Luhur Apidianto, menyatakan bahwa persiapan telah dimulai, termasuk dengan mengirimkan atlet untuk mengikuti berbagai kejuaraan tingkat provinsi.
“Kami sudah mulai memantau dan mempersiapkan atlet dari cabang olahraga yang berpotensi meraih medali. Ada 11 cabor unggulan, seperti ju-jitsu, renang, atletik, pencak silat, panjat tebing, dan panahan,” jelas Luhur.
Namun, ia menambahkan bahwa tidak hanya cabor-cabor tersebut yang memiliki peluang. Totalnya, ada sekitar 29 cabor di Ponorogo yang diproyeksikan untuk ikut serta dalam Porprov Jatim.
Untuk memaksimalkan kesiapan atlet, KONI Ponorogo telah membentuk tim monitoring latihan yang terdiri atas pengurus setiap cabor unggulan. Tim ini bertugas melakukan pemantauan intensif dua kali sebulan untuk memastikan atlet menjalani latihan dengan optimal.
“Hasil pemantauan ini akan kami evaluasi pada akhir tahun sebagai acuan untuk persiapan yang lebih matang,” tambah Luhur.