KPU Ponorogo Klaim Debat Publik Pertama Tertib Dan Lancar, Kedua Paslon Saling Adu Gagasan
Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Ponorogo telah menuntaskan pelaksanaan debat publik tahap pertama pemilihan bupati dan wakil bupati (Pilbup) Ponorogo 2024 di gedung Kesenian Ponorogo, Rabu malam (23/10/24).
Debat publik pertama ini berlangsung 6 segmen berlangsung seru dimana kedua pasangan calon (paslon) saling adu gagasan untuk meyakinkan dan merebut hati 760 ribu lebih Daftar calon pemilih tetap. Ketua KPU Ponorogo, R. Gaguk Ika Prayitna mengungkapkan, debat publik pertama ini berlangsung lancar.
Bahkan seluruh tim pendukung dari kedua paslon, bisa menjaga ketertiban. Dijelaskan debat publik ini merupakan sarana KPU memfasilitasi paslon peserta Pilkada serentak 2024 untuk menyampaikan visi, misi dan program kerja.
Harapannya, masyarakat tereduksi sehingga dapat menggunakan hak pilihnya pada ajang pesta demokrasi, (27/11) nanti. KPU Ponorogo, kata Gaguk akan melangsungkan debat publik kedua pada (06/11). Sedangkan debat publik ketiga dijadwalkan pada (20/11) mendatang dengan tema berbeda.
Menurutnya Debat publik di Ponorogo ini memang kami rancang untuk selalu berpasangan antar paslon. Sekedar informasi Pilkada serentak 2024 di Ponorogo diikuti dua paslon. Masing-masing paslon nomor urut 1 Ipong Muchlissoni-Segoro Luhur Kusumo Daru, dan paslon nomor urut 2 Sugiri Sancoko-Lisdyarita.