HeadlineJelajah

Sering Terjadi Lakalantas Karena Tumpahan Solar, Pemdes Singgahan Pulung Pasang Banner Peringatan

Pemerintah desa Singgahan Pulung Ponorogo memasang sebuah banner yang berisi peringatan agar pengguna jalan hati-hati terhadap tumpahan solar tepatnya di dukuh Bedog Suren tikungan Jojor.

Wahid, Kepala Desa Singgahan Pulung, menjelaskan bahwa jalur Tikungan Jojor kerap menjadi lokasi kecelakaan tunggal akibat tumpahan solar. “Dalam tiga bulan terakhir, sudah terjadi puluhan kecelakaan di jalur ini, dan semuanya kecelakaan tunggal,” ungkap Wahid.

Dalam banner yang dipasang, pemerintah desa juga mengimbau agar kendaraan yang menggunakan bahan bakar solar selalu memeriksa tutup tangkinya setelah mengisi bahan bakar di SPBU. Ini penting untuk mencegah tumpahan solar yang membahayakan pengguna jalan lainnya.

Selain memasang banner peringatan, Wahid menambahkan bahwa pihaknya bersama warga setempat juga secara berkala membersihkan tumpahan solar dengan sapu untuk meminimalkan risiko kecelakaan. Langkah ini diharapkan dapat membantu menjaga keselamatan para pengguna jalan yang melintasi Tikungan Jojor.