HeadlineJelajah

Kebakaran Hutan di Gunung Putuk Cupu, 3 Hektar Lahan Rimba Campur Dilalap si Jago Merah

Selain di Gunung Gombak Desa Tatung Balong yang kebakaran hutan juga terjadi di Gunung Putuk Cupu Desa Maguwan, Sambit, Ponorogo. Senin (5/8) sekitar pukul 18.00 WIB.

Persitiwa ini menghanguskan sedikitnya 3 hektar lahan hutan dengan tanaman rimba campur.

Kapolsek Sambit, AKP Badri, melaporkan bahwa kondisi medan yang curam dan terjal menyulitkan pihaknya untuk menuju ke lokasi kebakaran.

“Tantangan besar karena medan yang sulit dilalui. Upaya yang bisa kami lakukan adalah mengantisipasi agar api tidak sampai menjalar ke pemukiman warga,” ujar AKP Badri.

Dalam penanggulangan kebakaran, pihaknya dibantu oleh masyarakat setempat, Koramil, BPBD, dan Perhutani. Meskipun penyebab kebakaran masih dalam penyelidikan, Kapolsek menyatakan bahwa kemungkinan kebakaran disebabkan oleh ulah manusia kecil, mengingat lokasi kejadian berada di puncak gunung dengan medan yang sulit dijangkau. Tanaman yang terbakar juga merupakan jenis hutan rimba campur dengan ukuran besar.

AKP Badri menambahkan bahwa pihaknya terus mensosialisasikan pentingnya menjaga kelestarian alam kepada warga, terutama di wilayah yang memiliki hutan.

“Di wilayah kami ada 5 desa yang memiliki hutan. Kami berharap warga dapat lebih aktif dalam menjaga lingkungan sekitar agar kejadian serupa tidak terulang,” pungkasnya.