HeadlineJelajah

Tertimpa Pohon Mangga, Warga Desa Bancar Bungkal Dirawat Intensif di RSUD dr Harjono

Nasib malang menimpa Mbah Wagiyem, warga RT 04 RW 01 Dukuh Duwet, Desa Bancar Bungkal, Ponorogo. Lansia berusia 74 tahun tersebut kini tergolek lemah di RSUD Dr. Harjono Ponorogo setelah mengalami patah tulang di bagian iga dan bahu. Peristiwa tragis ini terjadi setelah Mbah Wagiyem tertimpa pohon mangga milik Katenun, seorang warga setempat, pada Sabtu, 3 Agustus 2024, sekitar pukul 15.30 WIB.

Menurut Nur Kholis, Sekretaris Desa Bancar Bungkal, saat kejadian wilayah desa sedang diguyur hujan deras disertai angin kencang. Mbah Wagiyem yang terburu-buru pulang ke rumah karena hujan, naasnya saat melewati rumah tetangganya, tiba-tiba pohon mangga ukuran besar roboh dan menimpa tubuhnya.

Kejadian tersebut pertama kali diketahui oleh anak korban, yang segera meminta bantuan warga untuk proses evakuasi. Mbah Wagiyem langsung dibawa ke RSUD Dr. Harjono untuk mendapatkan perawatan. Saat ini, kondisi Mbah Wagiyem masih dalam tahap pemantauan dan menunggu stabilisasi sebelum dilakukan operasi. Untuk pembiayaan pengobatan, Mbah Wagiyem sudah tercover oleh Kartu Indonesia Sehat (KIS).

Selain itu, hujan deras disertai angin kencang yang melanda pada Sabtu kemarin juga menyebabkan kerusakan pada tanaman jagung di wilayah tersebut, dengan banyak tanaman yang ambruk.