Skip to content
Gema Surya FM

Gema Surya FM

Inspiratif, Akurat

Berita Terkini

  • BPBD Ponorogo Diserbu Puluhan Siswa PAUD
  • Puluhan Siswa PAUD Kunjungi BPBD, Dapat Edukasi Kesiapsiagaan Bencana Sejak Dini
  • DPRD Jatim Sidak Aktivitas Pertambangan di Wilayah Ngebel, Komisi D akan Tolak Penambahan Lokasi Tambang Baru
  • Desa Bringinan Jambon Harumkan Ponorogo, Raih Juara 4 Nasional Perlindungan Pekerja Migran
  • EMT RSU Aisyiyah Ponorogo Mulai Sasar Kampung Transmigrasi Aceh Tengah Untuk Layanan Kesehatan
Primary Menu
  • Home
  • Station Info
    • Profile
    • Data Teknik
    • Tarif Iklan
  • News
  • Podcast
  • Live Stream
  • Kontak
ON AIR
  • Home
  • 2024
  • Agustus
  • 1
  • Bantu Mudzaki, Komunitas Berbah Ponorogo Lakukan Open Donasi
  • Jelajah

Bantu Mudzaki, Komunitas Berbah Ponorogo Lakukan Open Donasi

Gema Surya FM Kamis 1 Agustus 2024 | 13:55 WIB
Open Donasi
Ilustrasi : Freepik

Nasib Mudzaki Maulana Ikhsan, atlet cilik panjat tebing yang mengalami kecelakaan saat latihan di Taman Kota Klono Sewandono, mengetuk kepedulian warga. Salah satunya adalah Komunitas Berbagi Bahagia (Berbah) yang mulai Rabu (31/7/24) malam membuka open donasi.

Maya Nika Sari Putri dari Komunitas Berbah Ponorogo mengatakan banyak donatur yang meminta adanya penggalangan dana untuk membantu anak yatim tersebut.

“Hasilnya, hingga Kamis (1/8/24), sekitar pukul 08.00 WIB, sudah terkumpul dana hampir Rp10 juta,” terangnya.

Diakui bahwa dari Pemkab, dalam hal ini Dinas Sosial, telah mengawal Mudzaki selama pengobatannya di RSUD Dr. Sutomo, Surabaya.

Namun, bantuan masih sangat diperlukan lantaran pengobatannya masih panjang melihat luka-luka yang diderita pasca terjatuh dari ketinggian. Apalagi selain tidak memiliki ayah, ibunya berjualan makanan kecil di depan rumah.

“Kakeknya merupakan marbot masjid dan neneknya, yang tinggal satu rumah dengan Mudzaki, kondisinya lumpuh sehingga sangat layak untuk mendapatkan bantuan,” tambah Maya.

Pihaknya akan membuka open donasi hingga Jumat, (2/8/24). Berapapun uang yang terkumpul akan disalurkan langsung kepada ibu Mudzaki. (rl/ab) 

About the Author

Gema Surya FM

Author

View All Posts
Bagikan :
        

Post navigation

Previous: Rem Blong, Truk Pengangkut Barang Bekas Tabrak Pembatas Jalan di Desa Pangkal Sawoo
Next: DPRD Siap Bawa Masalah Tarif Parkir Taman Kota ke Pembahasan Banggar

Related Stories

BP
  • Jelajah

BPBD Ponorogo Diserbu Puluhan Siswa PAUD

Gema Surya FM Kamis 22 Januari 2026 | 07:25 WIB
bobd
  • Jelajah

Puluhan Siswa PAUD Kunjungi BPBD, Dapat Edukasi Kesiapsiagaan Bencana Sejak Dini

Gema Surya FM Rabu 21 Januari 2026 | 15:34 WIB
ld.jpg
  • Headline
  • Jelajah

DPRD Jatim Sidak Aktivitas Pertambangan di Wilayah Ngebel, Komisi D akan Tolak Penambahan Lokasi Tambang Baru

Gema Surya FM Rabu 21 Januari 2026 | 13:02 WIB

Dengarkan siaran Gema Surya FM melalui live streaming dan simak berita-berita terkini Kabupaten Ponorogo dan sekitarnya
  • Profile
  • News
  • Tarif Iklan
  • Live Streaming
  • Pedoman Media Siber
  • Kontak
  • Babadan
  • Badegan
  • Balong
  • Bungkal
  • Jambon
  • Jenangan
  • Jetis
  • Mlarak
  • Kauman
  • Ngebel
  • Ngrayun
  • Ponorogo
  • Pulung
  • Sambit
  • Sawoo
  • Sampung
  • Siman
  • Slahung
  • Sooko
  • Sukorejo
Copyright © All rights reserved. | MoreNews by AF themes.