Nasdem Resmi Rekomendasikan Ipong dan Segoro Luhur sebagai Bacabup-Cawabup
Partai Nasdem resmi merekomendasikan Ipong Muchlissoni dan Segoro Luhur Kusumo Daru sebagai bakal calon bupati (bacabup) dan bakal calon wakil bupati (bacawabup) dalam Pilkada Ponorogo 2024.
Hal ini terjadi setelah Segoro Luhur Kusumo Daru menerima surat rekomendasi dari Kepala Bappilu Nasdem Jawa Timur (Jatim) Suhandoyo di Kantor DPW Partai Nasdem di Surabaya, Kamis (6/6).
Sunarto, Ketua Bappilu DPD Partai Nasdem Ponorogo, mengakui surat rekomendasi DPP Partai Nasdem diberikan kepada Ipong Muchlissoni dan Segoro Luhur Kusumo Daru sebagai bacabup dan bacawabup dalam Pilkada Ponorogo 2024.
Dipilihnya Luhur, menurut Sunarto, karena dinilai bisa mewakili anak muda. Selain itu, sosok Ketua DPC Gerindra Supriyanto, yang merupakan ayah Luhur, juga berpengaruh. Pihaknya mengklaim telah berkoalisi dengan Partai Gerindra di Pilkada 2024 dan juga sudah berkomunikasi intens dengan partai lainnya.
Menurutnya, pihaknya yakin surat rekomendasi Partai Gerindra juga akan turun kepada pasangan Ipong – Luhur sebagai bacabup. Pasalnya, Luhur sendiri sudah dipanggil Sekjen DPP Partai Gerindra terkait Pilkada 2024 di Kabupaten Ponorogo.
Sekadar informasi, perolehan kursi DPRD Ponorogo Partai Nasdem di Pemilu 2024 berjumlah 7 kursi legislatif, sedangkan Partai Gerindra memiliki 6 kursi legislatif. Jika berkoalisi, jumlah kursi legislatif menjadi 13, sehingga syarat minimal 9 kursi DPRD untuk bisa mengusung bacabup dan bacawabup di Pilkada 2024 sudah terpenuhi. (yd/rl/ab)