Skip to content
Gema Surya FM

Gema Surya FM

Inspiratif, Akurat

Berita Terkini

  • Satreskrim Polres Ponorogo Amankan 23 Penggalang Dana Fiktif, Dana Sumbangan Dipakai Judi
  • Milad ke-27, Suryamart Akan Gelar Senam Massal
  • Relawan EMT RSUA Aisyiyah Bertugas di Puskesmas Pameu Aceh hingga Akhir Januari 2026
  • Medan Ekstrem dan Perjalanan Panjang, Relawan EMT RSU Aisyiyah Ponorogo Berjuang Layani Warga Aceh
  • Dukung Ketahanan Pangan, PDA Aisyiyah Ponorogo Luncurkan Beauty Garden
Primary Menu
  • Home
  • Station Info
    • Profile
    • Data Teknik
    • Tarif Iklan
  • News
  • Podcast
  • Live Stream
  • Kontak
ON AIR
  • Home
  • 2024
  • Maret
  • 23
  • Istri Sekda Jabat Kepala Bakesbangpol, Bupati Sugiri Ungkap Nilai Tertinggi dalam Lelang Jabatan
  • Jelajah

Istri Sekda Jabat Kepala Bakesbangpol, Bupati Sugiri Ungkap Nilai Tertinggi dalam Lelang Jabatan

Gema Surya FM Sabtu 23 Maret 2024 | 11:56 WIB
Bakesbangpol
Kamis (23/3) malam, bertempat di Pendopo Kabupaten, dilantik Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Bakesbangpol), Dra. Besse Tenri Sampeang. (Foto/Yudi)

Jabatan Kepala Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Bakesbangpol) Pemkab Ponorogo akhirnya diisi pejabat definitif.

Ini setelah lelang jabatan yang digelar Bupati beberapa waktu lalu, dimenangkan oleh Dra. Besse Tenri Sampeang, istri dari Sekda Agus Pramono, yang sebelumnya menjabat Kabag Tata Pemerintahan Pemkab Ponorogo. Kamis malam (21/3), Bupati Ponorogo Sugiri Sancoko melantiknya di Pendopo Agung.

Kepada wartawan, Kang Giri mengatakan dipilihnya Kabag Tata Pemerintahan tersebut karena memiliki nilai akumulatif yang tertinggi dibandingkan 2 peserta lainnya saat seleksi terbuka jabatan pimpinan tinggi pratama (JPTP), yakni Ranto Hariwibowo dan Sugeng Prasetyo.

Hal itu menepis anggapan dipilihnya Dra. Besse Tenri Sampeang karena yang bersangkutan adalah istri dari Sekda Agus Pramono. Pihaknya dalam melakukan penilaian cukup fair, apalagi yang memberi nilai adalah panitia seleksi dari berbagai unsur.

Sementara dalam pelantikan kamis malam, Bupati Sugiri Sancoko juga melakukan 68 pergeseran dan mutasi pada pejabat eselon 2 hingga 4. Untuk eselon 2, Eko Edi Suprapto, Sekretaris DPRD Ponorogo, digeser menjadi Kepala Satpol PP, kemudian Joko Waskito, Kepala Satpol PP, ke Sekretaris DPRD Ponorogo.

Bupati Sugiri mengungkapkan mutasi dan pergeseran jabatan ini merupakan hal yang biasa untuk penyegaran dan bentuk kebutuhan di Pemerintah Kabupaten Ponorogo. Pihaknya berharap ASN yang di lingkungan Pemkab Ponorogo bisa mengabdi dan melayani masyarakat lebih baik.

Sementara itu, Dra. Besse Tenri Sampeang, Kepala Kesatuan Kebangsaan dan Politik (Bakesbangpol), menyatakan akan bekerja keras untuk memberikan kontribusi pencapaian visi misi Bupati dan Wakil Bupati Ponorogo menjadi Ponorogo hebat.

Menurutnya, terutama menjelang Pilkada 2024 agar kabupaten lebih kondusif serta partisipasi pemilih lebih meningkat dari Pilkada sebelumnya.

Sementara itu, berdasarkan catatan jurnalis Gema Surya selama 3 bulan di tahun 2024, pemerintahan Sugiri Sancoko – Lisdyarita telah melakukan mutasi setidaknya 3 kali. (yd/rl/ab)

About the Author

Gema Surya FM

Author

View All Posts
Bagikan :
        

Post navigation

Previous: PMK Dilaporkan Kembali Serang Ternak Sapi Perah di Krisik Pudak, Ditandai Mulut Keluarkan Busa
Next: 21 Petugas Dishub Ponorogo Disebar di Uji Coba One Way Jilid 2

Related Stories

gdx
  • Jelajah

Satreskrim Polres Ponorogo Amankan 23 Penggalang Dana Fiktif, Dana Sumbangan Dipakai Judi

Gema Surya FM Sabtu 17 Januari 2026 | 13:21 WIB
asz
  • Jelajah

Milad ke-27, Suryamart Akan Gelar Senam Massal

Gema Surya FM Sabtu 17 Januari 2026 | 11:00 WIB
sz
  • Jelajah

Relawan EMT RSUA Aisyiyah Bertugas di Puskesmas Pameu Aceh hingga Akhir Januari 2026

Gema Surya FM Sabtu 17 Januari 2026 | 10:25 WIB

Dengarkan siaran Gema Surya FM melalui live streaming dan simak berita-berita terkini Kabupaten Ponorogo dan sekitarnya
  • Profile
  • News
  • Tarif Iklan
  • Live Streaming
  • Pedoman Media Siber
  • Kontak
  • Babadan
  • Badegan
  • Balong
  • Bungkal
  • Jambon
  • Jenangan
  • Jetis
  • Mlarak
  • Kauman
  • Ngebel
  • Ngrayun
  • Ponorogo
  • Pulung
  • Sambit
  • Sawoo
  • Sampung
  • Siman
  • Slahung
  • Sooko
  • Sukorejo
Copyright © All rights reserved. | MoreNews by AF themes.