HUT Korpri ke 52, ASN Galang Dana Untuk Palestina, Bupati Lelang 2 Vespa Kesayangan
Peringatan hari ulang tahun – HUT ke 52 Korps Pegawai Republik Indonesia (Korpri), diwarnai dengan aksi dukungan terhadap palestina.
Para ASN usai melakukan upacara bendera di halaman Pendopo Agung Pemkab Ponorogo Rabu (29/11) pagi, melakukan penggalangan dana untuk para korban kebiadaban Israel tersebut. Hasilnya luar biasa, bisa terkumpul uang sekitar Rp13.516.000.
Bahkan dalam kesempatan itu, Bupati Sugiri Sancoko juga siap melelang 2 vespa kesayangan dan Sekda Agus Pramono juga akan melelang jam. Bupati Sugiri Sancoko menyampaikan, pada HUT ke 52 Korpri ini, pihaknya berdoa untuk Palestina. Pihaknya atau orang-orang yang di Indonesia tidak bisa membantu berperang, sehingga hanya bisa menyumbangkan sedikit harta dan doa.
Harapannya, langkah kecil yang dilakukan tersebut bisa bermanfaat besar untuk negara Palestina. Dalam kesempatan yang sama, di usia Korpri yang ke 52, Bupati Sugiri mengatakan bahwa Korpri sudah berada di usia yang matang dan dewasa.
Sesuai dengan tema tahun ini, Korprikan Indonesia, harus menjadi teladan untuk rakyat dan melayani rakyat. (yd/rl/ab)