HeadlineJelajah

Stok Menipis, Harga Bawang Putih Meroket

Emak-emak kini dibuat pusing dengan harga kebutuhan pokok, jika sebelumnya harga ayam potong, telur dan bawang merah meroket tajam kini menyusul bawang putih. Bumbu dapur yang terkenal dengan cita rasa sedap ini mulai sulit dicari para tengkulak sehingga harga terus mengalami kenaikan. Seperti disampaikan oleh Very pedagang bumbon di Ponorogo. Dirinya sempat kesulitan mencari barang kalaupun ada harga sudah naik. Sehingga harga bawang putih kini tembus Rp 36.000/kg ditingkat ecer padahal sebelumnya masih Rp 32.0000/kg. Bawang putih di Ponorogo seringnya merupakan produk import, sementara ini belum ada stok dari lokal.

 “Biasanya bawang putih di datangkan dari China, kalau petani Ponorogo belum ada yang berani nanam, jadi harus sabar nunggu barang datang yang dikirim via pelabuhan” Lanjut Very

Diakui memang kenaikan bawang putih sudah terjadi 10 hari terakhir. Pembeli kini juga menyesuaikan kebutuhan karena memang harga naik. Pembelinya paling banyak dari kalangan pedagang bakso. Dirinya juga melayani pembelian dalam bentuk sudah kupasan sehingga memudahkan pembeli karena bisa langsung dipakai. Biasanya dalam sehari dirinya bisa menghabiskan 2 karung bawang putih. 

Sekedar informasi, harga bawang merang sudah mulai ada penurunan, karena petani lokal Ponorogo sudah ada yang panen. Sementara ayam potong masih stagnan mahal diatas Rp 35.000/kg.