Jelajah

Tak Ada Kendala, Coklit Pemilu 2024 Rampung Sebelum Waktunya

KPU kabupaten Ponorogo optimis kegiatan pencocokan dan penelitian (Coklit ) untuk pemilu 2024 akan rampung lebih cepat dari target yang ditentukan. Komisioner KPUD Ponorogo Arwan Hamidi memperkirakan Coklit selesai tanggal 10 Maret 2023 lantaran tanggal 3 Maret 2023 lalu sudah mencapai 83 persen.

Sehingga kurang dari 17 persen akan selesai dalam 3 hari. Sejauh ini tidak ada kendala yang berarti sehingga kegiatan yang dijadwalkan selesai 14 Maret nanti, sudah rampung sebelum waktunya.

Lebih lanjut dijelaskan, Petugas Pemutakhiran Data Pemilih (PPDP/Pantarlih) yang berjumlah 2878 orang dengan target mendatangi 763.010 orang pemilih. Sementara itu untuk pengungsi tanah gerak yang berada di dusun Sumber RT 01 RW 01 Desa Sawoo semua sudah di coklit oleh petugas Pantarlih.

Sementara itu Petugas Pemutakhiran Data Pemilih (PPDP) untuk melakukan coklit selama 1 bulan yang dimulai tanggal 12 Februari hingga 14 Maret 2023.