Berkah Bulan Ramadhan, Permintaan Janggelan Naik Hingga 20 Persen
Bulan Ramadhan membawa berkah bagi para pengusaha janggelan di Ponorogo, omzet pendapatan mereka naik drastis seiring dengan kenaikan permintaan konsumen hingga 20 persen. Seperti disampaikan Lintang pengusaha janggelan asal Mrayan Ngrayun dimana permintaan akan janggelan mulai ramai di awal awal puasa.
Dalam sehari pihaknya mampu mencetak janggelan 8000 hingga 10 ribu cetakan kecil, dengan harga sekitar Rp3000 percetakan, jumlah tersebut naik dari biasanya yang hanya mencetak kurang dari 8000. Adapun pemasaran janggelan nya yakni disetorkan ke pedagang di pasar Sawoo Sumoroto hingga pasar legi. Konsumennya kebanyakan para pedagang es cao dan juga banyak dibawa tukang obrok.
Lintang mengatakan bahan baku janggelan berasal dari tanaman cincau hitam yang banyak ditemukan di wilayah Ngrayun, tanaman tersebut sebelum diproses menjadi minuman dikeringkan dahulu, semakin lama proses pengeringan maka kualitasnya semakin baik. Selain untuk minuman yang menyegarkan, janggelan juga sangat baik dikonsumsi untuk kesehatan.