Krisis Air Bersih, Sri Wahyuni Anggota DPR RI Berikan Bantuan Sumur Air Dalam
Kekurangan air bersih yang terjadi setiap tahun melanda wilayah Dukuh Klego Desa Mrican Kecamatan Jenangan Kabupaten Ponorogo, mulai tahun ini tidak akan kembali terjadi, pasalnya hasil aspirasi Hj. Sri Wahyuni, S.Sos, di lokasi tersebut kini telah dibangun sumur air dalam yang mampu memenuhi kebutuhan 200 kepala keluarga, bahkan sumur air dalam bantuan dari Kementerian PUPR tersebut, masih bisa dimanfaatkan membantu irigasi sawah warga setempat.
Sri Wahyuni Anggota Komisi V DPR RI dapil 7 Jatim mengatakan, dengan berfungsinya sumur bor air bersih di Desa Mrican, maka krisis air bersih di wilayah Desa Mrican kini dapat diatasi. Warga Dukuh Klego melalui Pemdes setempat, meminta dibangunkan sumur air dalam untuk mengatasi krisis air bersih yang setiap tahun melanda wilayah Desa Mrican ketika musim kemarau datang.
Kedepan oleh Pemerintah Desa sumur air dalam ini, juga bakal dikelola oleh Bumdes dan akan disalurkan ke setiap rumah tangga di Dukuh Klego Dalam Desa Mrican Jenangan ponorogo. Sri Wahyuni melanjutkan, tahun 2021 juga telah dibangun sumur air dalam, selama 2 bulan pengerjaan dan baru diresmikan Rabu 9 Maret, menurutnya pada tahun 2021 lalu dirinya dari kementerian PUPR mendapat 10 titik sumur air dalam, yang di sebar di 10 Desa dapil 7 Jatim.
Sri Wahyuni mengungkapkan program ini akan terus berlanjut dan pada tahun anggaran 2022 ini pihaknya juga mengajukan kembali dengan jumlah yang sama, dirinya berharap krisis air bersih di Kabupaten Ponorogo bisa tuntas dengan adanya sumur air dalam tersebut.
Sementara itu Adi Purnomo Sidik, Kades Mrican Jenangan Ponorogo mengaku senang dengan adanya sumur bor air dalam. Tentu saja ini sangat membantu warganya ketika harus antri mencari air bersih setiap tahunnya ketika musim kemarau tiba, di Dukuh Klego ini ada ratusan KK yang terdampak krisis air bersih saat musim kemarau, sehingga ketika sumur air dalam berfungsi maka akan krisis air bersih akan teratasi.