Covid Cenderung Naik Lagi Dinkes Tambah Petugas Kesehatan di Shelter Tambakbayan
Corona belum-benar benar lenyap dari bumi Ponorogo. Meski sempat zero kasus, tapi mulai awal Februari ada trend peningkatan dengan mulai dirawatnya pasien covid 19 di sejumlah rumah sakit maupun di shelter Tambakbayan.
Karena itulah dinas kesehatan melakukan langkah-langkah antisipasi jika ada lonjakan kasus dengan penambahan tenaga kesehatan khususnya di shelter Tambakbayan.
Haryono, Kasi rujukan pelayanan dinas kesehatan mengatakan, sejak 4 Februari lalu menambah 6 orang perawat dari sebelumnya yang hanya 7 orang saja. Langkah tersebut dilakukan karena ada 7 orang Pekerja Migran Indonesia – PMI yang pulang ke Ponorogo dan diwajibkan karantina 3 hari dahulu di shelter.
Tapi 7 orang PMI tersebut, sudah pulang ke rumah masing-masing pada hari Senin lalu. Hingga Rabu, 9 Februari, pihaknya hanya merawat 3 pasien covid 19 dari masyarakat umum.
Lebih lanjut dikatakan 13 tenaga kesehatan di shelter dirasa sudah cukup dimana satu shift jaga terdiri dari 3 orang perawat. Meski begitu pihaknya berharap tidak ada peningkatan pasien covid 19 di Ponorogo dan masyarakat tetap waspada dengan selalu taat akan protokol kesehatan.