
Terekam CCTV, pencuri celana dalam di Kelurahan Brotonegaran, Ponorogo. Pelaku beraksi tengah malam. (Gambar/Tangkapan layar CCTV)
Viral di media sosial seorang pemuda terekam kamera pengawas (CCTV) saat mencuri pakaian dalam wanita yang dijemur di halaman rumah warga.
Aksi pencurian tak lazim terjadi pada Senin (19/1/26), sekitar pukul 00.17 WIB di Jalan Tejomantri, RT 02//RW 07, Kelurahan Brotonegaran, Kecamatan Ponorogo.
Korban bernama Ridha, warga setempat. Dalam rekaman CCTV yang beredar, pelaku tampak mengenakan jaket hitam dan celana pendek berwarna krem.
Dalam rekaman tersebut, pemuda terlihat mondar-mandir di sekitar rumah korban. Kemudian, akhirnya pelaku mengambil sejumlah pakaian dalam wanita berwarna hitam, putih, dan warna lainnya.
Firman Utomo, Ketua RT 02 RW 07 Kelurahan Brotonegaran mengaku, warga cukup terkejut dengan kejadian tersebut.
Peristiwa tersebut baru diketahui pada siang hari setelah korban menyadari kehilangan dan melapor ke lingkungan setempat. Laporan tersebut kemudian diteruskan ke pihak kelurahan dan Bhabinkamtibmas.
Firman mengungkapkan kegiatan ronda malam di lingkungan tersebut sebenarnya berjalan aktif. Namun, petugas ronda biasanya kembali sekitar pukul 23.00 WIB, sementara aksi pencurian terjadi setelah tengah malam.
Akibat kejadian tersebut, warga setempat mengaku resah karena baru pertama kali mengalami pencurian dengan modus serupa. Firman menduga pelaku masih berusia muda, sekitar 25 tahun.
Sementara itu, berdasarkan hasil penelusuran dari rekaman CCTV, pelaku diketahui mengambil enam potong pakaian dalam milik korban. (yd/ab)



