
Warga Desa Plunturan, Pulung, sempat dihebohkan dengan kejadian sebuah mobil pick up yang terjun bebas ke jurang sedalam tiga meter pada Kamis pagi, 30 Oktober 2025. Pikap milik Agus (37), warga Desa Banaran, Pulung, itu kabarnya baru pulang dari Pasar Legi Ponorogo dan melaju dari arah Kesugihan menuju Pulung.
Beruntung, tidak ada korban jiwa dalam peristiwa tersebut. Korban hanya mengalami luka ringan. Sutarti, warga Desa Plunturan, mengatakan dirinya tidak melihat langsung saat kejadian, namun mendengar suara kendaraan terperosok cukup keras.
“Saya dengar suara benturan keras dari arah jalan. Begitu dicek, ternyata ada mobil pick up yang sudah masuk ke jurang. Warga langsung datang membantu menolong sopirnya,” ujar Sutarti.
Warga yang mengetahui kejadian itu langsung melakukan pertolongan, namun karena kendaraan sulit dievakuasi, akhirnya meminta bantuan mobil derek.
Sementara itu, Kusmanto, sopir derek, menduga peristiwa tersebut terjadi lantaran sopir mengantuk sehingga laju kendaraan menjadi tak terkendali dan akhirnya terperosok ke jurang. Proses evakuasi kendaraan pick up berlangsung cukup lama. Warga setempat turut membantu menarik kendaraan tersebut secara miring karena jika ditarik dari bagian depan maupun belakang, kendaraan dikhawatirkan akan mengalami kerusakan parah.



