Skip to content
Gema Surya FM

Gema Surya FM

Inspiratif, Akurat

Berita Terkini

  • Satreskrim Polres Ponorogo Amankan 23 Penggalang Dana Fiktif, Dana Sumbangan Dipakai Judi
  • Milad ke-27, Suryamart Akan Gelar Senam Massal
  • Relawan EMT RSUA Aisyiyah Bertugas di Puskesmas Pameu Aceh hingga Akhir Januari 2026
  • Medan Ekstrem dan Perjalanan Panjang, Relawan EMT RSU Aisyiyah Ponorogo Berjuang Layani Warga Aceh
  • Dukung Ketahanan Pangan, PDA Aisyiyah Ponorogo Luncurkan Beauty Garden
Primary Menu
  • Home
  • Station Info
    • Profile
    • Data Teknik
    • Tarif Iklan
  • News
  • Podcast
  • Live Stream
  • Kontak
ON AIR
  • Home
  • 2025
  • Juni
  • 26
  • Komisi D DPRD Ponorogo Dorong SR Rintisan di Gedung IKM Segera Dimatangkan
  • Headline
  • Jelajah

Komisi D DPRD Ponorogo Dorong SR Rintisan di Gedung IKM Segera Dimatangkan

Gema Surya FM Kamis 26 Juni 2025 | 13:46 WIB
Solekha Wijayanti, Anggota Komisi D DPRD Ponorogo, ketika ditemui Gema Surya untuk update perkembangan Sekolah Rakyat. (Gema Surya/Yudi)

Solekha Wijayanti, Anggota Komisi D DPRD Ponorogo, ketika ditemui Gema Surya untuk update perkembangan Sekolah Rakyat. (Gema Surya/Yudi)

Komisi D DPRD Ponorogo mendorong persiapan Sekolah Rakyat atau SR rintisan di Gedung IKM segera dimatangkan. Salah satu fokus utama adalah percepatan rehabilitasi gedung sentra industri kecil menengah atau IKM di Tambakbayan.

Solekha Wijayanti, Anggota Komisi D DPRD Ponorogo, mengungkapkan pentingnya komunikasi intens antara Pemerintah Kabupaten Ponorogo dengan kementerian terkait.

Pasalnya, rehabilitasi gedung tersebut sepenuhnya berada di bawah kewenangan Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat atau PUPR. Solekha mengatakan bahwa percepatan rehabilitasi gedung sangat krusial, mengingat waktu yang semakin mepet.

Apalagi, Ponorogo telah menyatakan kesiapannya untuk melaksanakan program Sekolah Rakyat pada gelombang pertama. Hal ini dibuktikan dengan peserta didik yang telah ada dan proses rekrutmen tenaga pendidik dan tenaga kependidikan, sehingga proses pembelajaran dengan konsep asrama akan dimulai pada tahun ajaran baru 2025/2026, yaitu pertengahan Juli mendatang.

Solekha meminta Dinas Sosial, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak atau Dinsos-PPPA, serta Dinas Pendidikan atau Dindik, untuk lebih transparan mengenai kesiapan Sekolah Rakyat di Ponorogo.

Tidak hanya soal kesiapan siswa baru, tetapi juga terkait gedung sekolah dan asrama, termasuk sarana dan prasarana penunjang. DPRD pada prinsipnya mengapresiasi kecepatan tanggap Pemerintah Kabupaten Ponorogo terhadap program Sekolah Rakyat ini, terutama dalam upaya mengatasi kemiskinan dan persoalan pendidikan.

Namun, Solekha menegaskan bahwa persiapannya harus benar-benar matang dan dikelola secara profesional. Apalagi, karena berasrama, harus ada pengawalan khusus, terutama siswa kelas 1 SD yang membutuhkan perlakuan berbeda dengan anak SMP dan SMA. (yd/rl/ab) 

About the Author

Gema Surya FM

Author

View All Posts
Bagikan :
        

Post navigation

Previous: Grebeg Suro Rampung, Pepeling Ponorogo Siap Beraksi Bersihkan Sampah Alun-Alun
Next: Bupati Sugiri Larang Truk ODOL Beroperasi di Ponorogo

Related Stories

gdx
  • Jelajah

Satreskrim Polres Ponorogo Amankan 23 Penggalang Dana Fiktif, Dana Sumbangan Dipakai Judi

Gema Surya FM Sabtu 17 Januari 2026 | 13:21 WIB
asz
  • Jelajah

Milad ke-27, Suryamart Akan Gelar Senam Massal

Gema Surya FM Sabtu 17 Januari 2026 | 11:00 WIB
sz
  • Jelajah

Relawan EMT RSUA Aisyiyah Bertugas di Puskesmas Pameu Aceh hingga Akhir Januari 2026

Gema Surya FM Sabtu 17 Januari 2026 | 10:25 WIB

Dengarkan siaran Gema Surya FM melalui live streaming dan simak berita-berita terkini Kabupaten Ponorogo dan sekitarnya
  • Profile
  • News
  • Tarif Iklan
  • Live Streaming
  • Pedoman Media Siber
  • Kontak
  • Babadan
  • Badegan
  • Balong
  • Bungkal
  • Jambon
  • Jenangan
  • Jetis
  • Mlarak
  • Kauman
  • Ngebel
  • Ngrayun
  • Ponorogo
  • Pulung
  • Sambit
  • Sawoo
  • Sampung
  • Siman
  • Slahung
  • Sooko
  • Sukorejo
Copyright © All rights reserved. | MoreNews by AF themes.