
Hujan deras yang mengguyur wilayah Ponorogo bagian selatan pada Rabu, 26 Maret 2025, membuat sebuah dapur dan gudang milik Misrun, warga Dukuh Karajan, Menggare, Slahung, roboh. Untungnya, tidak ada korban jiwa dalam peristiwa itu sebab penghuni rumah berada di rumah induk.
Agung Prasetyo, Kepala Bidang Kedaruratan dan Logistik BPBD Ponorogo, menjelaskan, pihaknya menerima laporan pada Rabu malam sekitar pukul 19.00. Saat itu juga, langsung menurunkan tim kaji cepat sembari membawa bantuan untuk korban.
Hasil kaji cepat menunjukkan, selain faktor cuaca, kondisi bangunan tersebut memang sudah lapuk dan tua. Bahkan, pemilik sempat akan merehabnya, namun sebelum langkah itu dilakukan, bangunan sudah keburu ambruk. Adapun kerugian berupa bangunan dan beberapa perlengkapan dapur yang ikut tertimbun reruntuhan. Dijelaskan, di Desa Menggare, saat kejadian, diguyur hujan deras dengan durasi waktu yang lama.