Damkar Satpol PP Banjir Permintaan Penyemprotan Lumpur
Tim damkar tak hanya dibutuhkan untuk memadamkan amukan si jago merah, namun juga pembersihan lumpur akibat banjir. Permintaan penyemprotan lumpur meningkat akibat khususnya pada Minggu malam (24/11/24).
Bambang Supeno, Kabid Pemadam Kebakaran Satpol PP dan Damkar Ponorogo mengungkapkan hingga pagi ini setidaknya sudah ada 7-8 permintaan layanan penyemprotan lumpur. Adapun laporan yang masuk diantaranya dari Kantor Kementerian Agama (Kemenag), Pengadilan Agama, TK AL-Furqon, TK Sukowati dan sejumlah rumah warga.
Pihaknya sudah menyiapkan 2 armada dengan 8 personil yang sudah diturunkan ke dua lokasi yakni, Kantor Kemenag dan Pengadilan Agama. Diakui memang pihaknya memprioritaskan pembersihan fasilitas umum agar pelayanan tetap berjalan normal.
Untuk waktu pembersihannya sendiri tidak bisa dipastikan lantaran harus melihat situasi dan kondisi. Karena itu dalam satu hari belum tentu bisa membersihkan sisa lumpur di semua titik permintaan.