AdvertorialJelajah

Cetak Rekor Tertinggi Sepanjang Sejarah, Wisuda ke 57 UMPO Kukuhkan 941 Wisudawan

Universitas Muhammadiyah Ponorogo (UMPO) menggelar prosesi wisuda yang penuh haru dan kebahagiaan di Gedung Expotorium. Momen sakral ini menandai puncak perjuangan para mahasiswa setelah bertahun-tahun menempuh pendidikan di perguruan tinggi.

Prosesi wisuda berlangsung khidmat, diiringi alunan tembang kontemporer yang menghidupkan suasana. Sebanyak 941 wisudawan secara bergantian melangkah ke panggung kehormatan untuk pemindahan tali toga dari kiri ke kanan. Angka ini mencatat rekor tertinggi dalam sejarah wisuda UMPO, mengungguli periode-periode sebelumnya.

Ellisia Kumalasari, S.Pd., M.Pd, Koordinator Acara, menjelaskan bahwa dari 941 mahasiswa yang diwisuda, sebanyak 23 mahasiswa terbaik dari 23 program studi menjalani proses pengukuhan langsung oleh rektor. Selain itu, terdapat 112 mahasiswa yang meraih predikat cumlaude dan akan menerima penghargaan.

“Wisuda kali ini memiliki tema unik, yaitu ‘Pemuda Cinta Tanah Air, Maju, Mandiri, dan Berdaya Saing,’ yang diambil berdekatan dengan kegiatan Sumpah Pemuda pada bulan Oktober,” jelasnya.

Berbagai suguhan spesial disiapkan untuk melepas para wisudawan dengan bangga, seperti wisuda untuk 5 mahasiswa tahfidz, orasi ilmiah dari pimpinan pusat Muhammadiyah, persembahan dari wisudawan, serta penampilan nyentrik Dekan Fakultas Hukum bermain gitar bass. Selain itu juga ada pemutaran film pendek yang sarat makna dan penampilan Gita Suara Mahasiswa yang membawakan secara perdana mars UMPOku Jaya.

Dalam prosesi tersebut, UMPO juga memberikan penghargaan untuk wisudawan terbaik dari masing-masing jenjang, serta 5 penghargaan khusus untuk wisudawan tahfidz. Momen ini menjadi bukti nyata dedikasi dan komitmen UMPO dalam mencetak generasi yang berprestasi dan berakhlak mulia.

Rektor UMPO, Dr. Rido Kurnianto, M.Ag, menyampaikan pesan inspiratif yang menggugah hati para wisudawan dan orang tua yang hadir. Rektor mengucapkan selamat kepada para wisudawan, serta menekankan pentingnya mengenang perjalanan yang telah dilalui.

“Hari ini, kalian telah mampu menghadirkan hasil dari perjuangan dan ikhtiar. Sempatkan untuk melihat ke belakang; ada Ayah dan Bunda yang hadir, meneteskan air mata bahagia setelah sekian lama berjuang untuk mengawal kalian,” ungkap Dr. Rido.

Rektor juga mengingatkan para wisudawan untuk selalu berdoa dan menghargai pengorbanan orang tua. “Manjakan mereka dengan bakti dan perhatian. Sukses yang kalian raih hari ini adalah bukti dari cinta dan pengorbanan mereka,” tegasnya.

Dalam kesempatan itu, Dr. Rido juga mengucapkan terima kasih kepada dosen dan tenaga kependidikan yang telah mendukung proses belajar para mahasiswa.

“Kami mohon maaf yang sebesar-besarnya jika ada kesalahan selama perjalanan ini. Kami sangat menghargai dedikasi dan kesabaran Anda semua,” tambahnya.

Tak lupa, Rektor memberikan dorongan kepada para wisudawan untuk terus bergerak dan mengamalkan ilmu yang telah didapatkan. “Segera amalkan keterampilan yang kalian peroleh dari kampus ini untuk membangun kemanfaatan bagi masyarakat,” pesannya.