Permintaan Meningkat, Stok Kantong Darah di UDD PMI Ponorogo Menipis
Unit donor darah (UDD) Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Ponorogo mengaku stok kantong darah menipis, menipisnya stok kantong darah hampir terjadi di seluruh golongan, mulai A, B dan AB, dimana enipisnya stok darah disinyalir karena musim liburan sekolah.
Barunanto kepala UDD PMI Ponorogo pada Selasa (09/07) mengatakan. jika menipisnya stok tersebut karena jumlah serapan yang mengalami peningkatan sejak bulan Juni lalu, sedangkan jumlah pendonor di bulan Juli ini mengalami penurunan. Salah satu penyebabnya disinyalir karena sejumlah pendonor saat ini sedang musim libur sekolah, mengingat UDD PMI sering melakukan jemput bola di sekolah-sekolah untuk mendapatkan kantong darah.
Pihaknya merinci saat ini jumlah kantong darah di UDD PMI Kabupaten Ponorogo untuk 3 golongan darah dibawah 50 kantong, yakni A, B, dan AB // Bahkan untuk golongan AB hanya tinggal 13 kantong sehingga pihaknya mendatangkan kantong darah dari kabupaten Ngawi untuk mencukupi stok minggu ini.
Lanjutnya, untuk mencukupi kebutuhan kantong bulan ini pihaknya juga membuka data pendonor untuk mengajak melakukan donor darah, mengingat kebutuhan darah di UDD PMI Ponorogo lumayan tinggi.