Jelajah

2 Bocah Dilarikan ke Rumah Sakit Gegara Ledakan Petasan untuk Balon Udara di Blembem Jambon

Ledakan mercon kembali memakan korban, kali ini di Dusun Dukuh, Desa Blembem, Kecamatan Jambon. Ledakan mercon mengakibatkan dua anak di bawah umur menjadi korban. Kedua korban sempat dirawat di rumah sakit, dengan satu korban dirawat di RS Bantarangin Sumoroto dan satu lagi di RSUD Harjono. Beruntung, korban yang dirawat di RS Bantarangin sudah diizinkan pulang.

Suparno, Kamituo Dusun Dukuh Blembem, menjelaskan bahwa lebih dari lima orang, mayoritas anak di bawah umur, berencana meracik petasan di rumah Lasmi, warga setempat. Petasan tersebut rencananya akan digunakan untuk menerbangkan balon udara. Namun, saat proses peracikan, salah satu remaja diduga menyalakan rokok yang menyebabkan ledakan.

“Pemilik rumah sebenarnya sudah melarang para remaja tersebut membuat petasan, namun mereka tetap memaksa karena ingin memanfaatkan balon udara bekas yang sebelumnya ditemukan. Balon tersebut direncanakan akan diterbangkan pada hari Idul Adha,” kata Suparno.

Akibat ledakan ini, rumah milik Lasmi mengalami kerusakan parah, terutama di bagian atap dan sejumlah barang elektronik yang hancur terkena ledakan. Saat ini, rumah Lasmi telah dipasangi garis polisi untuk penyelidikan lebih lanjut.