Jelajah

Semakin Sulit Didapat, Kulakan Minyakkita Harus Satu Paket Dengan Kecap dan Bumbu Masak

Memasuki hari pertama bulan ramadhan tahun ini, sejumlah pedagang di pasar Legi kota reyog dibuat pusing dengan langkanya MinyakKita di pasaran. Pasalnya permintaan naik tapi barang tidak ada.

Marsiban, pedagang mracang lainnya di Pasar Legi Ponorogo mengaku, bila pedagang ingin menyetok minyakkita, distributor menerapkan sistem Bundling ( memaketkan ) dengan produk lainnya seperti kecap dan bumbu masak.

Hal ini menurut Marsiban, memberatkan para pedagang lantaran hal itu memicu menumpuknya barang dagangan di kios, akibat tidak terjual. Menurutnya dirinya menjual minyakkita dengan harga Rp 14 ribu lebih.

Sementara itu pedagang lain Gemi Astuti, 60 tahun mengatakan, sudah sebulan lamanya minyak seharga Rp 14.000 per liter itu hilang dari pasaran. Menurutnya ada yang menawari harga mahal yakni Rp 170 ribu untuk satu kardus isi 12 botol. Lanjut Gemi, akibat langkanya stok MinyakKita, para pedagang mengakali dengan menjual minyak premium dan minyak lainnya yang memiliki harga tinggi.