Jelajah

Warga Buat Jembatan Sesek, Pasca Amblesnya Tiang Jembatan Pangkal Sawoo

Pasca tiang jembatan ambles, warga  RT 01 RW 07 dukuh Pangkal desa Pangkal Sawoo Ponorogo melakukan swadaya membangun jembatan sementara. Kegiatan yang berlangsung 4 hari tersebut, berhasil menyelesaikan jembatan yang terbuat dari bambu dengan panjang 12 meter dan lebar 2,5 meter. Seperti disampaikan Kamituwo dukuh Pangkal, Didik Sumiran, warga bekerja siang malam untuk menyelesaikan jembatan semi permanen tersebut. 

Untuk pendanaan sebagian ditanggung warga dan sebagian ditanggung pemerintah desa khususnya untuk material. Dikebutnya pembangunan jembatan itu lantaran sangat vital keberadaannya baik untuk akses pertanian, penghubung 8 RT, untuk jalur transportasi anak-anak sekolah hingga untuk pemakaman.

Dijelaskan jembatan Pangkal, tiang penyangganya ambles menyusul banjir dan tanah gerak di kawasan tersebut. Usia jembatan sebenarnya masih 8 tahun, tapi sudah tidak bisa digunakan lagi sehingga warga nekat membuat jembatan dari bambu. Meski dari bambu diyakini sangat kuat bahkan bisa dilalui kendaraan roda empat.