Aksi Heroik Siswa SMPN 2 Ngrayun, Panjat Tiang Bendera, Dapat Hadiah dari Kepala Sekolah
Aksi heroik dilakukan seorang pelajar dengan memanjat tiang bendera setinggi 15 meter pada pelaksanaan upacara peringatan detik-detik Proklamasi 17 Agustus 2022 di SMPN 2 Ngrayun Ponorogo. Siswa itu bernama Mohammad Farel Oktaviano, pelajar kelas 8.
Dalam video yang beredar di media sosial itu, tampak keluar dari barisan dan berlari menuju tiang bendera. Dengan membuka sepatunya, dengan cekatan Farel memanjat tiang dan membenahi tali tiang yang putus dan berhasil mengibarkan bendera merah putih.
Kemudian siswa tersebut turun dan mendapat sambutan luar biasa dari peserta upacara bendera. Mistono, kepala SMPN 2 Ngrayun menceritakan upacara bendera yang digelar di sekolahnya sebenarnya gabungan dengan beberapa sekolah lain dan pemerintah desa Baosan Lor serta TNI dan Polri.
Petugas upacara sudah berhasil mengibarkan bendera merah putih, tapi sayangnya beberapa menit kemudian bendera turun dan nyaris jatuh setelah talinya putus. Di tengah kepanikan peserta dan petugas upacara, tiba-tiba secara spontan siswanya itu keluar dari barisan dan melakukan aksi yang dinilainya sangat membanggakan.
Tidak membutuhkan lama bagi Farel untuk membenahi tali tersebut sehingga saat pengambilan video juga tidak bisa dilakukan secara fokus. Pasca kejadian tersebut, semua peserta upacara mendapatkan ucapan selamat tapi lucunya anaknya justru menghilang dari kegiatan.
Namun begitu, pihaknya berencana memberikan penghargaan kepada anak didiknya tersebut, saat upacara bendera hari Senin nanti.