Pemudik Daop 7 Madiun Melonjak 110 Persen
Volume pemudik yang menggunakan moda kereta api terus meningkat di stasiun daops 7 Madiun . Pihak Daop 7 Madiun mencatat ada kenaikan penumpang sebesar 110 persen dibanding hari hari biasa . Namun jika dibandingkan para masa angkutan lebaran tahun 2019 lalu , masih kalah jauh jumlahnya . Manager Humas PT KAI Daop 7 Madiun, Ixfan Hendriwintoko menjelaskan jumlah penumpang KAI akan terus meningkat , hal tersebut sudah terlihat dalam kereta api zona angkutan lebaran tiketnya sebagian besar sudah habis .
Khusus daops 7 madiun ada 4 Kereta api atau 8 perjalanan, yakni KA kahuripan Singasari, Bangun Karta dan Brantas . Moda kereta api masih dipilih masyarakat mengingat yang paling konsisten menerapkan protokol kesehatan sehingga perjalanan lebih aman dan nyaman .
Lanjut Ixfan , ketika melakukan pembelian tiket langsung terintegrasi dengan aplikasi peduli lindungi sehingga akan terlihat apakah sudah melakukan vaksinasi ketiga atau boster . Vaksinasi boster menjadi persyaratan menggunakan moda kereta api dan tidak perlu test repit antigen ataupun PCR lagi .