5.570 Vaksin Dosis Jenis Astrazeneca Dinyatakan Kedaluwarsa Oleh Dinkes Ponorogo
5.570 vaksin dosis jenis Astrazeneca dinyatakan kedaluwarsa oleh Dinas Kesehatan Ponorogo . Rinciannya, 5.470 dosis kedaluwarsa tanggal 24 Februari 2022 dan 100 dosis kedaluwarsa tanggal 28 Februari 2022 . dr. Mietha Ferdiana Putri Kabid Pemberantasan dan Pengendalian Penyakit (P2P) Dinas Kesehatan Kabupaten vaksin yang sudah kedaluwarsa tersebut saat ini masih tersimpan di gudang Farmakes .
Lanjut mietha vaksin Astrazeneca yang kedaluwarsa ini karena menumpuk baru pertama kali terjadi di Ponorogo . Karena sekali datang waktu itu langsung sekian puluh ribu pada bulan Januari lalu . Ribuan dosis expired date ini karena peminatnya sedikit, karena efek samping Astrazeneca Kejadian Ikutan Pasca Imunisasi (KIPI)-nya lumayan . Sedangkan di lapangan, lanjut Mietha, penggunaan vaksin jenis Astrazeneca kurang maksimal . Termasuk di Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jatim pun masih ada Astrazeneca yang masih menumpuk .
Saat ini kata mietha Dinkes Ponorogo masih menunggu arahan dari Pemprov terkait vaksin yang kedaluwarsa . Vaksin pun masih tersimpan di Farmakes . Sebelumnya, juga pernah ada vaksin yang kedaluwarsa jenis Sinoparm . Tapi memang kedaluwarsa itu karena masa aktifnya yang pendek dan jumlahnya sedikit .