Dalam Sepekan, Pasar Wagir Lor Ngebel 2 Kali Disatroni Maling
Dalam kurun waktu sepekan, Pasar Wagir Lor Ngebel sudah dua kali diobok-obok maling. Terakhir diketahui Sabtu pagi, 10 Juli 2021. Jika kasus sebelumnya, 4 kios yang berhasil dijarah, kini maling lebih nekat lagi dengan membobol 6 kios di pasar tersebut. Puluhan slop rokok berhasil dibawa kabur dengan total kerugian jutaan rupiah.
Anton Sekdes Wagir Lor Ngebel, menceritakan kejadian hampir sama dengan kejadian yang sebelumnya. Yakni maling mencongkel pintu di kios tersebut. Dari 6 kios yang dibobol, kerugian bervariasi, namun yang menderita kerugian paling besar yakni kios milik Warto. Kios tersebut berada di deretan depan, dan maling mengambil beberapa slop rokok. Jika ditotal kerugian mencapai 5 juta rupiah. Sedangkan 5 kios lainya, ada yang yang hanya diobrak abrik saja. Nampaknya maling menyasar barang-barang yang mudah dijual seperti rokok.
Padahal pihak desa sudah mencoba untuk menambah pagar, namun memang pembuatanya belum selesai. Selain pagar, nanti akan diusulkan untuk menambah penjaga malam atau security dan pemasangan CCTV. Kasus pencurian ini juga sudah dilaporkan pada kepolisian setempat.