Razia Gabungan di Rutan Ponorogo, Petugas Temukan Sendok Makan Diubah Bentuk jadi Pisau
Pasca ditemukannya sabu-sabu yang diselipkan di paket makanan melalui jasa kurir, petugas rumah tahanan (rutan) Ponorogo bersama Polres dan Detesemen Polisi Milter, terus melakukan operasi. Tim gabungan tersebut, Selasa (6/4/2021) malam menyasar semua ruangan sel dan warga binaan yang ada di rutan kelas 2B itu.
Hasilnya, petugas mencurigai 2 sendok makan yang bentuknya diubah menjadi lancip, mirip sebuah pisau. Arya Galung, Karutan kelas 2B mengatakan, karena 2 sendok makan tersebut bentuknya berubah mirip pisau maka disita karena masuk kategori senjata tajam (sajam).
Diperkirakan, ada napi yang mengasah sendok tersebut hingga berbentuk runcing bagian gagangnya, namun pihaknya masih melakukan penyelidikan. Lebih lanjut dijelaskan, razia ini merupakan program dari Kemenkumham yang dilangsungkan secara serentak di seluruh Indonesia untuk berperang dengan narkoba.
Hasilnya, tidak ditemukan barang-barang terlarang mulai dari narkotika hingga alat konsumsinya. Namun ada beberapa barang yang temukan yang disinyalir tidak boleh masuk di dalam misalnya sendok, panci dan lain lain.
Lanjut Arya, pada prinsipnya pihaknya tetap melaksanakan sesuai prosedur termasuk pemeriksaan barang sebelum masuk. Sebenarnya penggeledahan juga rutin dilakukan tiap bulan. Dalam 5 bulan terakhir ada 3 percobaan penyelundupan narkoba yang berhasil digagalkan oleh petugas Lapas Ponorogo. (yd/rl)