HeadlineJelajah

Mobilio Seruduk Warkop Di Purbosuman, Kerugian Puluhan Juta

Warga di Jl Sedap Malam RT 03 RW 02 Kelurahan Purbosuman, ahad sore kemarin geger. Ini setelah warung Bapak Sunar, warga setempat roboh. Bukan karena kena angin puting beliung melainkan diseruduk Mobilio yang dikendarai seorang ibu asal Ngrupit Jenangan. Beruntung tidak ada korban manusia dalam peristiwa itu, namun kerugian ditaksir mencapai 10 juta rupiah. Pasalnya, bukan hanya warung yang rusak parah tapi juga motor Supra, mobil Panther dan juga Lampu PJU, ikut kena serudukan.

Keterangan yang didapat Gema Surya dari Mimi Fitria Rahmawati, Lurah Purbosuman, kejadian tersebut sudah di selesaikan secara kekeluargaan dimana penabrak bersedia menanggung semua kerugian. Bahkan pantauan nya senin pagi, warung akhirnya dirobohkan sekalian untuk dibangun lagi. 

Dari laporan RT setempat, lanjut Bu Lurah, sopir mobilio itu hendak menjemput temannya di perumahan grand kencana. Belum sampai masuk perumahan tiba-tiba mobilio hilang kendali dan nyeruduk warung. Padahal ibu tsb membawa 3 orang anaknya di dalam mobil, untungnya mereka semua selamat hanya sedikit syok pasca kejadian. Ada kabar, jika yang bersangkutan belum lama bisa nyetir mobil sendiri.