HeadlineJelajah

Tingkat Kedisiplinan Pasien Yang Menjalani Isolasi Mandiri Masih Rendah, Angka Kasus Aktif Covid 19 Naik

Angka kasus aktif Covid-19 di Kabupaten Ponorogo menjadi sorotan setelah sempat menjadi yang tertinggi di Jawa Timur. Rahayu Kusdarini Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Ponorogo mengungkapkan penyebab naiknya kasus aktif covid 19 di bumi reog disebabkan oleh beberapa faktor. Salah satunya adalah tingkat kedisiplinan pasien yang menjalani isolasi mandiri masih rendah. Masih kata Kadinkes, disinyalir selama isolasi mandiri masih keluar rumah, sehingga bisa meningkatkan penularan.

Untuk menekan angka laju penularan Covid-19, Satgas Penanganan Covid-19 Ponorogo mewacanakan semua pasien harus menjalani isolasi di Shelter Penanganan Covid-19 selama masih ada tempat tidur yang kosong. Ditambahkan, hingga Selasa, 9 Maret 2021 shelter belum penuh. Rencana ke depan semua yang positif masuk shelter, tidak boleh isolasi mandiri karena kedisiplinannya kurang, jadi ada wacana seperti itu. Irin menyebutkan kasus Covid-19 ini sangat kompleks sehingga membutuhkan kesadaran dari semua pihak. Mulai dari masyarakat hingga petugas. Baik TNI-POLRI, tenaga kesehatan, satpol PP dan lainnya.