Panen Raya Melon Harga Anjlok, Petani Untung Tipis
Panen raya kali ini tidak begitu menguntungkan kalangan petani melon. Pasalnya harga buah melon anjlok hingga Rp 4 ribu per kg. Seperti disampaikan Sardi, petani melon di Maguan Sambit, dimana keuntungannya sangat tipis sebab sebelumnya harga mencapai Rp 5500 per kg. Anjloknya harga karena barang cukup melimpah sementara permintaan turun drastis. Cuaca hujan juga mempengaruhi permintaan sehingga pengiriman ke pasar Jakarta harus mandeg.
Diakui jika melimpahnya produksi saat panen juga karena semakin banyak petani yang mulai mengembangkan budi daya melon diwilayahnya. Jika dulu hanya ada 10 petani saja di Maguan yang budi daya melon, kini mencapai ratusan orang. Ini karena banyak pemuda yang pulang dari bekerja di luar negeriĀ memanfaatkan uangnya untuk investasi budi daya melon. Kendati demikian meski harga anjlok, tidak mempengaruhi petani untuk tidak bertanam melon. Sebab harga Rp 4 ribu masih dibilang untung meski tipis. Itupun, panenan yang paling akhir.
Pernyataan sama disampaikan Rudi, petani melon dari Tatung Balong . Hanya saja harga Rp 4 ribu per kg sudah mengalami kenaikan bila dibandingkan harga pekan lalu yang hanya sekitar Rp 3 ribu per kg. Anjloknya harga melon disinyalir karena serapan pasar di Jakarta lambat.