Bupati Sugiri Siap Perjuangkan Hak-hak Warga Terdampak Waduk Bendo ke BBWS
Bupati Sugiri Sancoko Bupati Ponorogo, siap menyampaikan permasalahan yang belum clear, terkait 15 warga terdampak waduk Bendo yang merasa belum menerima hak-hak sesuai dengan perjanjian sebelumnya. Orang nomor satu di Pemkab itu, akan berkoordinasi dengan perwakilan dari Balai Besar Wilayah Sungai (BBWS) Bengawan Solo di proyek waduk Bendo.
Karena itulah, 15 warga terdampak itu diminta bersabar, karena Pemkab akan terus berupaya agar pembangunan waduk di Ngindeng Sawoo itu selesai tanpa masalah apapun. Apalagi, sesuai agenda, bulan Juli nantinya akan impounding / pengisian air awal di waduk Bendo.
Pihaknya berharap pengisian air di waduk Bendo tidak ada kendala. Sekedar informasi 15 warga, terdampak proyek pembangunan waduk Bendo desa Ngindeng Sawoo dengan Pemerintah kabupaten Ponorogo. Diantaranya penggantian tegakan atau pohon di lahan mereka yang masuk wilayah waduk, penggantian rumah yang dihancurkan, sampai pembagian tanah pengganti lahan.