Skip to content
Gema Surya FM

Gema Surya FM

Inspiratif, Akurat

Berita Terkini

  • Satreskrim Polres Ponorogo Amankan 23 Penggalang Dana Fiktif, Dana Sumbangan Dipakai Judi
  • Milad ke-27, Suryamart Akan Gelar Senam Massal
  • Relawan EMT RSUA Aisyiyah Bertugas di Puskesmas Pameu Aceh hingga Akhir Januari 2026
  • Medan Ekstrem dan Perjalanan Panjang, Relawan EMT RSU Aisyiyah Ponorogo Berjuang Layani Warga Aceh
  • Dukung Ketahanan Pangan, PDA Aisyiyah Ponorogo Luncurkan Beauty Garden
Primary Menu
  • Home
  • Station Info
    • Profile
    • Data Teknik
    • Tarif Iklan
  • News
  • Podcast
  • Live Stream
  • Kontak
ON AIR
  • Home
  • 2025
  • Desember
  • 16
  • Dindik Turun ke SMPN 1 Pulung Pasca Raibnya Uang Ratusan Juta di Brankas Ruang Kasek, CCTV Mati 6 Bulan
  • Jelajah

Dindik Turun ke SMPN 1 Pulung Pasca Raibnya Uang Ratusan Juta di Brankas Ruang Kasek, CCTV Mati 6 Bulan

Gema Surya FM Selasa 16 Desember 2025 | 13:52 WIB
dindik

Dinas Pendidikan (Dindik) Ponorogo turun ke SMPN 1 Pulung setelah menerima laporan hilangnya uang ratusan juta rupiah akibat pencurian.

Sekretaris Dinas Pendidikan Ponorogo, Farida Nur Aini, menjelaskan pihaknya menerima informasi kehilangan tersebut pada Senin pagi, 15 Desember 2025. Berdasarkan keterangan Kepala SMPN 1 Pulung, total uang yang disimpan di dalam brankas mencapai Rp182 juta.

Rinciannya, sebesar Rp168 juta merupakan uang sumbangan komite wali murid, sedangkan Rp14 juta merupakan dana sosial yang dikumpulkan oleh para guru. Uang sumbangan komite rencananya digunakan untuk kegiatan sekolah yang tidak tercover oleh anggaran Bantuan Operasional Sekolah (BOS). Sementara dana sosial guru digunakan untuk keperluan sosial, seperti menjenguk orang sakit atau takziah.

Farida menjelaskan, pihak sekolah menyimpan uang ratusan juta tersebut di dalam brankas karena selama ini merasa aman. Selain itu, dana BOS dan dana lain tidak bisa disatukan apabila disimpan di rekening bank.

Namun demikian, hal yang disayangkan adalah kondisi CCTV di SMPN 1 Pulung yang diketahui sudah sekitar enam bulan tidak berfungsi. Pihaknya berharap kasus ini dapat menjadi pelajaran berharga bagi sekolah lain agar lebih berhati-hati dalam menyimpan uang serta rutin mengecek fungsi CCTV, karena sangat membantu jika terjadi kasus serupa.

Sebagai informasi, uang tunai senilai Rp182 juta yang berada di dalam brankas di ruang kepala SMPN 1 Pulung raib digondol pencuri. Kasus pencurian tersebut pertama kali diketahui oleh penjaga sekolah saat hendak membuka ruang kepala sekolah pada Senin pagi, 15 Desember 2025. Saat itu, brankas ditemukan sudah berpindah ke lantai dengan kondisi pintu terbuka.

About the Author

Gema Surya FM

Author

View All Posts
Bagikan :
        

Post navigation

Previous: Muatan Masih ODOL, Puluhan Truk Tambang yang Melintas di Desa Jenangan Sampung Dipaksa Putar Balik
Next: Kejaksaan Geledah Kantor Dinas Sosial dan P3A Terkait Anggaran Bansos

Related Stories

gdx
  • Jelajah

Satreskrim Polres Ponorogo Amankan 23 Penggalang Dana Fiktif, Dana Sumbangan Dipakai Judi

Gema Surya FM Sabtu 17 Januari 2026 | 13:21 WIB
asz
  • Jelajah

Milad ke-27, Suryamart Akan Gelar Senam Massal

Gema Surya FM Sabtu 17 Januari 2026 | 11:00 WIB
sz
  • Jelajah

Relawan EMT RSUA Aisyiyah Bertugas di Puskesmas Pameu Aceh hingga Akhir Januari 2026

Gema Surya FM Sabtu 17 Januari 2026 | 10:25 WIB

Dengarkan siaran Gema Surya FM melalui live streaming dan simak berita-berita terkini Kabupaten Ponorogo dan sekitarnya
  • Profile
  • News
  • Tarif Iklan
  • Live Streaming
  • Pedoman Media Siber
  • Kontak
  • Babadan
  • Badegan
  • Balong
  • Bungkal
  • Jambon
  • Jenangan
  • Jetis
  • Mlarak
  • Kauman
  • Ngebel
  • Ngrayun
  • Ponorogo
  • Pulung
  • Sambit
  • Sawoo
  • Sampung
  • Siman
  • Slahung
  • Sooko
  • Sukorejo
Copyright © All rights reserved. | MoreNews by AF themes.