
Ketua Umum Pimpinan Pusat (PP) Muhammadiyah, Haedar Nashir, bersama Sekretaris Umum PP Muhammadiyah, Abdul Mu’ti, menerima Penganugerahan Tanda Kehormatan Republik Indonesia (TKRI) Bintang Mahaputra Utama dari Presiden Prabowo Subianto. Prosesi penganugerahan digelar di Istana Presiden, Jakarta, Senin (25/8).
Ketua Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Ponorogo, Muh Syafrudin, menyampaikan rasa bangganya atas penghargaan tersebut. Menurutnya, penghargaan ini menjadi pengakuan negara atas kontribusi besar Muhammadiyah melalui para pemimpinnya dalam membangun bangsa.
Haedar Nashir dinilai berhasil memperluas jaringan pendidikan, layanan kesehatan, serta program sosial yang memberi manfaat luas bagi masyarakat. Sementara Abdul Mu’ti mendapatkan penghargaan serupa atas dedikasinya di bidang pendidikan, terutama dalam perumusan kebijakan pendidikan dasar dan menengah.
Kontribusi Abdul Mu’ti mencakup penguatan kurikulum nasional, pemerataan akses pendidikan, hingga peningkatan mutu guru di Indonesia. Penganugerahan ini tak hanya menjadi bentuk apresiasi negara, tetapi juga inspirasi bagi generasi muda Muhammadiyah untuk terus berkontribusi bagi bangsa.
Melalui kiprah keduanya, Muhammadiyah semakin meneguhkan perannya sebagai organisasi Islam yang konsisten mendorong lahirnya masyarakat berkemajuan.



