Skip to content
Gema Surya FM

Gema Surya FM

Inspiratif, Akurat

Berita Terkini

  • Satreskrim Polres Ponorogo Amankan 23 Penggalang Dana Fiktif, Dana Sumbangan Dipakai Judi
  • Milad ke-27, Suryamart Akan Gelar Senam Massal
  • Relawan EMT RSUA Aisyiyah Bertugas di Puskesmas Pameu Aceh hingga Akhir Januari 2026
  • Medan Ekstrem dan Perjalanan Panjang, Relawan EMT RSU Aisyiyah Ponorogo Berjuang Layani Warga Aceh
  • Dukung Ketahanan Pangan, PDA Aisyiyah Ponorogo Luncurkan Beauty Garden
Primary Menu
  • Home
  • Station Info
    • Profile
    • Data Teknik
    • Tarif Iklan
  • News
  • Podcast
  • Live Stream
  • Kontak
ON AIR
  • Home
  • 2025
  • Agustus
  • 22
  • Agustusan di Kampung Mualaf Slahung, BKTKI-DMI Gelar Lomba Keagamaan
  • Jelajah

Agustusan di Kampung Mualaf Slahung, BKTKI-DMI Gelar Lomba Keagamaan

Gema Surya FM Jumat 22 Agustus 2025 | 10:34 WIB
kampung1

Bulan Agustus terasa sangat istimewa bagi anak-anak di Kampung Mualaf, Kecamatan Slahung, Ponorogo. Hal ini karena berbagai kegiatan digelar di sana, salah satunya oleh Badan Koordinasi Taman Kanak-Kanak Islam Dewan Masjid Indonesia (BKTKI-DMI) Ponorogo.

Kegiatan tersebut diisi dengan aneka perlombaan keagamaan, mulai dari sambung ayat, hafalan surat-surat pendek, hingga lomba Agustusan. Selain itu, juga dibagikan paket sembako dan peralatan sekolah.

“Alhamdulillah, hari ini kami bisa menyerahkan sekitar 50 paket sembako secara simbolis kepada orang tua dan 40-an paket peralatan sekolah untuk anak-anak,” ujar Yuli Sulistyaningsih dari BKTKI-DMI Ponorogo.

Menurut Yuli, dipilihnya Kampung Mualaf Slahung sebagai lokasi kegiatan bukan tanpa alasan. “Selain untuk syiar dakwah Islam, kegiatan ini juga diharapkan bisa sedikit membantu meringankan beban warga di sini yang sebagian besar berasal dari kalangan kurang mampu,” jelasnya.

Anak-anak terlihat antusias mengikuti lomba, sementara para orang tua merasa terbantu dengan adanya paket bantuan tersebut. Suasana keceriaan dan semangat kebersamaan terasa kental di kampung yang sedang tumbuh dalam semangat keislaman itu.

About the Author

Gema Surya FM

Author

View All Posts
Bagikan :
        

Post navigation

Previous: Jalur Via Asem Growong Japan Babadan Ditutup, Ini Alasannya
Next: HT Pelaku Pembunuhan di Hutan Sampung, Tersangka Lakukan Secara Spontan

Related Stories

gdx
  • Jelajah

Satreskrim Polres Ponorogo Amankan 23 Penggalang Dana Fiktif, Dana Sumbangan Dipakai Judi

Gema Surya FM Sabtu 17 Januari 2026 | 13:21 WIB
asz
  • Jelajah

Milad ke-27, Suryamart Akan Gelar Senam Massal

Gema Surya FM Sabtu 17 Januari 2026 | 11:00 WIB
sz
  • Jelajah

Relawan EMT RSUA Aisyiyah Bertugas di Puskesmas Pameu Aceh hingga Akhir Januari 2026

Gema Surya FM Sabtu 17 Januari 2026 | 10:25 WIB

Dengarkan siaran Gema Surya FM melalui live streaming dan simak berita-berita terkini Kabupaten Ponorogo dan sekitarnya
  • Profile
  • News
  • Tarif Iklan
  • Live Streaming
  • Pedoman Media Siber
  • Kontak
  • Babadan
  • Badegan
  • Balong
  • Bungkal
  • Jambon
  • Jenangan
  • Jetis
  • Mlarak
  • Kauman
  • Ngebel
  • Ngrayun
  • Ponorogo
  • Pulung
  • Sambit
  • Sawoo
  • Sampung
  • Siman
  • Slahung
  • Sooko
  • Sukorejo
Copyright © All rights reserved. | MoreNews by AF themes.