
Hancur dan sempat terbakar di bagian kiri, mobil Avanza yang mengalai laka di Besuki, Sambit. (Foto/Istimewa)
Kecelakaan maut terjadi di Jalan Raya Ponorogo – Trenggalek, tepatnya di timur SPBU Desa Besuki, Kecamatan Sambit, Rabu dini hari 25 Juni 2025.
Kecelakaan yang melibatkan 3 kendaraan tersebut mengakibatkan 2 orang meninggal dunia.
Iptu Abdul Cholik, Kanit Penegakan Hukum Satlantas Polres Ponorogo, mengatakan berawal dari mobil Toyota Avanza AE 1706 GL dikemudikan Marcellino Rian Pratama (25) dengan dua penumpangnya, Ahmad Azis Fahruddin (22) dan Aan Anugrah Adi Wiguna (25), melaju kencang dari arah barat ke timur.
“Sesampai di TKP, Avanza menyenggol truk yang belum diketahui identitasnya,” kata Iptu Cholik.
Akibatnya, Avanza yang dikemudikan warga Sawoo tersebut terpelanting hingga menabrak truk muatan kayu dengan nomor polisi AG 9447 UQ yang dikemudikan Gusti Akbar Anoraga (24), warga Kebonsari, Madiun, yang terparkir di pinggir jalan.
Pengemudi truk tidak mengalami luka dalam insiden ini. Sedangkan dua penumpang Avanza, Ahmad Azis Fahruddin (22) dan Aan Anugrah Adi Wiguna (25 tahun), keduanya warga Desa Sawoo, Kecamatan Sawoo, meninggal seketika di tempat.
“Sementara sang sopir Avanza, Marcellino, mengalami luka berat dan langsung dievakuasi ke rumah sakit,” tambah Iptu Cholik.
Dijelaskan dari hasil awal penyelidikan, faktor utama penyebab laka lantas karena pengemudi kurang konsentrasi, sementara mobil melaju dengan kecepatan tinggi hingga kehilangan kendali. Bahkan kendaraan Avanza sempat mengalami terbakar di bagian depan. (yd/rl/ab)



