Skip to content
Gema Surya FM

Gema Surya FM

Inspiratif, Akurat

Berita Terkini

  • Satreskrim Polres Ponorogo Amankan 23 Penggalang Dana Fiktif, Dana Sumbangan Dipakai Judi
  • Milad ke-27, Suryamart Akan Gelar Senam Massal
  • Relawan EMT RSUA Aisyiyah Bertugas di Puskesmas Pameu Aceh hingga Akhir Januari 2026
  • Medan Ekstrem dan Perjalanan Panjang, Relawan EMT RSU Aisyiyah Ponorogo Berjuang Layani Warga Aceh
  • Dukung Ketahanan Pangan, PDA Aisyiyah Ponorogo Luncurkan Beauty Garden
Primary Menu
  • Home
  • Station Info
    • Profile
    • Data Teknik
    • Tarif Iklan
  • News
  • Podcast
  • Live Stream
  • Kontak
ON AIR
  • Home
  • 2025
  • Mei
  • 23
  • Sejumlah Gedung Pemkab akan Dirubah dengan Nama Para Bupati Ponorogo
  • Jelajah

Sejumlah Gedung Pemkab akan Dirubah dengan Nama Para Bupati Ponorogo

Gema Surya FM Jumat 23 Mei 2025 | 13:49 WIB
Sejumlah Gedung Pemkab akan Dirubah dengan Nama Para Bupati Ponorogo

Bupati Ponorogo, Sugiri Sancoko, mewacanakan perubahan nama sejumlah gedung ikonik milik Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Ponorogo. Wacana ini bertujuan untuk memberikan penghormatan dan mengenang jasa para bupati terdahulu yang membangun gedung-gedung tersebut.

Menurut Sugiri, perubahan nama akan disesuaikan dengan nama bupati yang menjabat saat gedung tersebut dibangun. Misalnya, Gedung Terpadu yang berada di Jalan Basuki Rahmat, Kelurahan Tonatan, Kecamatan/Kabupaten Ponorogo, diwacanakan berganti nama menjadi Gedung Haji Amin, sedangkan Gedung Graha Krida Praja akan diubah menjadi Gedung Haji Markum Singodjimejo.

“Ini bentuk legacy untuk para pendahulu yang juga telah melakukan pekerjaan besar dan meninggalkan jejak bersejarah. Kita beri tanda agar perjalanan peradaban ini tertata oleh legacy, ada literasi,” ujar Sugiri, Jumat (23/5/2025).

Gedung Graha Krida Praja sendiri saat ini menjadi gedung utama perkantoran Pemkab Ponorogo, dengan delapan lantai yang ditempati berbagai dinas dan instansi. Sedangkan Gedung Terpadu menjadi salah satu pusat pelayanan pemerintahan yang strategis.

Sugiri juga menambahkan, selain dua gedung tersebut, akan ada gedung-gedung lain yang menyusul untuk diubah namanya sesuai konteks sejarah pembangunan masing-masing. Langkah ini diharapkan tidak hanya sebagai bentuk penghormatan, tetapi juga memperkuat identitas dan literasi sejarah lokal bagi generasi mendatang.

About the Author

Gema Surya FM

Author

View All Posts
Bagikan :
        

Post navigation

Previous: Lima SMP Negeri di Ponorogo Ditunjuk Sebagai International Class Program (ICP)
Next: Pemkab Ponorogo Siapkan Dana Miliaran untuk Gaji 13

Related Stories

gdx
  • Jelajah

Satreskrim Polres Ponorogo Amankan 23 Penggalang Dana Fiktif, Dana Sumbangan Dipakai Judi

Gema Surya FM Sabtu 17 Januari 2026 | 13:21 WIB
asz
  • Jelajah

Milad ke-27, Suryamart Akan Gelar Senam Massal

Gema Surya FM Sabtu 17 Januari 2026 | 11:00 WIB
sz
  • Jelajah

Relawan EMT RSUA Aisyiyah Bertugas di Puskesmas Pameu Aceh hingga Akhir Januari 2026

Gema Surya FM Sabtu 17 Januari 2026 | 10:25 WIB

Dengarkan siaran Gema Surya FM melalui live streaming dan simak berita-berita terkini Kabupaten Ponorogo dan sekitarnya
  • Profile
  • News
  • Tarif Iklan
  • Live Streaming
  • Pedoman Media Siber
  • Kontak
  • Babadan
  • Badegan
  • Balong
  • Bungkal
  • Jambon
  • Jenangan
  • Jetis
  • Mlarak
  • Kauman
  • Ngebel
  • Ngrayun
  • Ponorogo
  • Pulung
  • Sambit
  • Sawoo
  • Sampung
  • Siman
  • Slahung
  • Sooko
  • Sukorejo
Copyright © All rights reserved. | MoreNews by AF themes.