Jelajah

Detik-Detik Proklamasi Kemerdekaan RI, Warga Diminta Hentikan Aktivitas Sejenak

Aktivitas warga Ponorogo diharapkan berhenti sejenak pada pukul 10.00 pada sabtu 17 Agustus 2024. Hal tersebut sesuai dengan Himbauan Pemerintah sebagai bentuk penghormatan terhadap detik-detik proklamasi Kemerdekaan RI. Di Ponorogo akan ada 11 titik yang nantinya ada penghentian kegiatan warga, dimana bersama dengan  dinas perhubungan, polisi dan instansi lainnya Radio Antar Penduduk Indonesia (RAPI) juga menjadi bagian dari kegiatan tersebut. 

Seperti disampaikan Husaini Ketua RAPI wilayah 21 Ponorogo kepada gema surya Rabu (15/08), pihaknya dimintai bantuan untuk ikut merelay detik-detik proklamasi di Alun-Alun. Relay nanti akan diteruskan di 11 titik diantaranya paseban Alun-Alun, Taman Makam Pahlawan, perempatan tambak bayan, pertigaan bunderan, perempatan tonatan, pasar legi, imam bonjol, di gereja dan Masjid Agung.

Diawali dengan ledakan pertama dari lanud iswahyudi tepat pada pukul 10.00 hingga 10.03 atau selama 3 menit. Di titik-titik tersebut akan ada petugas baik dari kepolisian, dinas perhubungan, satpol PP yang siap menghentikan aktivitas warga, baik itu yang berada di jalan raya pasar pertokoan maupun tempat ibadah. Di Masjid Agung, akan ada penabuhan bedug dan di jalan jalan akan terdengar sirine.