Skip to content
Gema Surya FM

Gema Surya FM

Inspiratif, Akurat

Berita Terkini

  • Satreskrim Polres Ponorogo Amankan 23 Penggalang Dana Fiktif, Dana Sumbangan Dipakai Judi
  • Milad ke-27, Suryamart Akan Gelar Senam Massal
  • Relawan EMT RSUA Aisyiyah Bertugas di Puskesmas Pameu Aceh hingga Akhir Januari 2026
  • Medan Ekstrem dan Perjalanan Panjang, Relawan EMT RSU Aisyiyah Ponorogo Berjuang Layani Warga Aceh
  • Dukung Ketahanan Pangan, PDA Aisyiyah Ponorogo Luncurkan Beauty Garden
Primary Menu
  • Home
  • Station Info
    • Profile
    • Data Teknik
    • Tarif Iklan
  • News
  • Podcast
  • Live Stream
  • Kontak
ON AIR
  • Home
  • 2024
  • Agustus
  • 12
  • Hasil Investigasi FPTI Turun, Arena Lokasi Panjat Tebing akan Dipindah ke Selatan Lapangan Panahan
  • Headline
  • Jelajah

Hasil Investigasi FPTI Turun, Arena Lokasi Panjat Tebing akan Dipindah ke Selatan Lapangan Panahan

Gema Surya FM Senin 12 Agustus 2024 | 07:23 WIB
Panjat

Komite Olahraga Nasional Indonesia – KONI Ponorogo siap memindah arena panjang tebing yang saat ini ada ditaman Klonosewandono jalan Pramuka, ke kawasan lapangan panahan jalan Menur. Hal tersebut disampaikan Sumani, Ketua harian KONI Ponorogo pasca kasus kecelakaan yang menimpa atlet cilik Mudzaki Maulana Ikhsan saat melakukan latihan yakni terjatuh dari ketinggian 10 meter.

Ketua Harian KONI Ponorogo, Sumani, menjelaskan, “Rencana pemindahan lokasi arena panjat tebing sebenarnya sudah ada sejak setahun lalu sebelum peristiwa naas ini terjadi. Namun, karena memerlukan anggaran yang signifikan, rencana ini sempat tertunda,” ungkap Sumani.

Sumani juga menyebutkan bahwa lokasi-lokasi alternatif telah dipertimbangkan, termasuk area di dekat lapangan bulu tangkis dan di barat stadion. Namun, setelah survei dilakukan, kedua lokasi tersebut belum memenuhi syarat. “Akhirnya, pilihan kami jatuh pada selatan lapangan panahan. Lokasi ini diharapkan dapat memberikan lingkungan yang lebih aman untuk latihan panjat tebing, mengingat keramaian di Taman Klono Sewandono yang mengganggu konsentrasi atlet,” tambahnya.

Meskipun arena dipindahkan, Sumani memastikan bahwa sarana panjat tebing yang ada saat ini akan tetap dipertahankan, meskipun peralatan seperti tali dan carabiner perlu diganti. “Kami akan mengganti peralatan panjat tebing sesuai rekomendasi FPTI untuk memastikan keselamatan para atlet,” tegas Sumani.

Sementara hasil investigasi dari Federasi Panjat Tebing Indonesia (FPTI) Kabupaten Ponorogo mengungkapkan bahwa kecelakaan Mudzaki Maulana Ikhsan disebabkan oleh cacat mekanis pada carabiner/pengaman pengait tali yang digunakan. Sehingga memberikan rekomendasi agar mengganti semua carabiner yang telah digunakan dan melakukan pemeriksaan menyeluruh pada seluruh peralatan panjat tebing.

About the Author

Gema Surya FM

Author

View All Posts
Bagikan :
        

Post navigation

Previous: Warung dengan Banner Makan Minum Gratis Dalam Rangka Hari Jadi Kabupaten Ponorogo, Diserbu Pembeli
Next: Viral di Medsos, Detik Detik Ertiga Nyungsep di Kali Dukuh Tumpang Rejo Nglayang Jenangan

Related Stories

gdx
  • Jelajah

Satreskrim Polres Ponorogo Amankan 23 Penggalang Dana Fiktif, Dana Sumbangan Dipakai Judi

Gema Surya FM Sabtu 17 Januari 2026 | 13:21 WIB
asz
  • Jelajah

Milad ke-27, Suryamart Akan Gelar Senam Massal

Gema Surya FM Sabtu 17 Januari 2026 | 11:00 WIB
sz
  • Jelajah

Relawan EMT RSUA Aisyiyah Bertugas di Puskesmas Pameu Aceh hingga Akhir Januari 2026

Gema Surya FM Sabtu 17 Januari 2026 | 10:25 WIB

Dengarkan siaran Gema Surya FM melalui live streaming dan simak berita-berita terkini Kabupaten Ponorogo dan sekitarnya
  • Profile
  • News
  • Tarif Iklan
  • Live Streaming
  • Pedoman Media Siber
  • Kontak
  • Babadan
  • Badegan
  • Balong
  • Bungkal
  • Jambon
  • Jenangan
  • Jetis
  • Mlarak
  • Kauman
  • Ngebel
  • Ngrayun
  • Ponorogo
  • Pulung
  • Sambit
  • Sawoo
  • Sampung
  • Siman
  • Slahung
  • Sooko
  • Sukorejo
Copyright © All rights reserved. | MoreNews by AF themes.