Ditanami Rumput, Stadion Batorokatong Ditutup 3 Bulan
Selama 3 bulan Stadion Batoro Katong Ponorogo akan ditutup untuk umum. Dinas Kebudayaan, Pariwisata, Pemuda dan Olahraga (Disbudparpora) Ponorogo mengganti rumput stadion yang berstandar FIFA ( induk organisasi sepak bola Internasional ).
Wakhid Purwanto Kabid Pemuda dan Olahraga Disbudparpora Ponorogo mengatakan, penutupan stadion terhitung 11 Juli – 6 Oktober mendatang, sesuai 90 hari kontrak kerja. Rumput lapangan dikeruk dan diganti rumput Zoysia Japonica dengan anggaran Rp 687 juta dari pos APBD.
“Anggaran yang dialokasikan untuk proyek ini mencapai Rp 687 juta dari pos APBD. Dana tersebut juga digunakan untuk perbaikan drainase serta penataan sekitar lapangan,” jelasnya.
Lebih lanjut, Wakhid menyampaikan harapannya agar pihak ketiga yang ditunjuk dapat menyelesaikan pekerjaan sesuai dengan rencana dan spesifikasi yang telah ditetapkan. “Secara teknis, sebelum penanaman rumput dilakukan, lapangan akan dibongkar dan diuruk. Setelah itu, baru proses penanaman rumput zoysia japonica dapat dimulai,” tambahnya.
Proses ini diperkirakan memakan waktu sekitar 20 hari, termasuk tahap penaburan pasir merapi dan pupuk. “Meskipun penanaman selesai, lapangan harus steril selama 40 hari agar rumput dapat tumbuh dengan baik. Setelah itu, lapangan akan dipadatkan menggunakan loader berkapasitas satu ton,” ungkap Wakhid.