Banyak Benda Purbakala Ditemukan di Desa Carangrejo Sampung, BPCB Jatim Turun ke Lokasi
Tim Balai Pelestarian Cagar Budaya (BPCB) Jawa Timur turun langsung di Desa Carangrejo Sampung Selasa 8 Maret 2022, Tim yang beranggotakan 5 orang tersebut , meninjau lokasi terkait penemuan sejumlah benda purbakala di 14 titik, diantaranya ada di pekarangan rumah warga hingga areal persawahan. Benda benda purbakala itu seperti, batu Yoni, watu lumpang, batu bata kuno, watu lemper hingga situs sumur kuno.
Nonuk Kristiana arkeolog tim BPCB Jawa Timur mengatakan bahwa pihaknya datang ke Desa Carangrejo setelah mendapat laporan dari komunitas cagar budaya untuk dilakukan pendataan. Dari hasil identifikasi sementara sejumlah artefak sudah mengalami kerusakan Seperti batu Yoni yang kini digunakan sebagai tempat sakral warga setempat.
Nonuk mengatakan untuk masa pembuatan sejumlah barang kuno tersebut belum bisa dipastikan, karena saat ini sudah dalam keadaan rusak, namun untuk sebagian masih bisa diidentifikasi dilihat batu yang digunakan. Menurutnya kalau watu lumpang belum bisa dipastikan, sedangkan Yoni jenis batunya andesit kemungkinan dari zaman Hindu Budha.
Sementara untuk sejumlah watu lumpang hingga kini tersimpan di sejumlah pekarangan milik warga, Nonuk mengungkapkan bahwa pihaknya sudah melakukan rekomendasi kepada kepala desa Dinas Kebudayaan Pariwisata Pemuda dan Olahraga (Disbudparpora) Kabupaten Ponorogo untuk dilakukan pemindahan. Untuk Yoni di biarkan karena sudah terawat dan digunakan untuk acara adat dan untuk watu lumpang di rekomendasikan untuk dipindahkan ke balai penyelamatan cagar budaya.