HeadlineJelajah

Sekolah Terendam Banjir, MIN 6 Ponorogo Liburkan Pelajar

Hujan deras yang mengguyur wilayah Kabupaten Ponorogo sejak Ahad malam 13 Februari membuat sejumlah wilayah terendam banjir .  Salah satunya yang terdampak yakni, lingkungan prayungan kelurahan Paju Kecamatan Ponorogo .  Bahkan salah satu satu sekolah yakni MIN 6 Paju terendam banjir, akibatnya ratusan murid terpaksa diliburkan .

Irfan Fuad Suedi guru salah satu guru di MIN 6 Ponorogo, mengatakan Total ada 232 murid yang belajar di MIN 6 Ponorogo ini .  Lokasi sekolah ini merupakan salah satu langganan banjir jika terjadi hujan deras karena luapan sungai Paju .  Menurutnya ada 5 ruangan kelas yang terdampak banjir .

Sementara para guru tetap masuk mengamankan dokumen yang masih bisa diselamatkan . Dari pantauan jurnalis radio gema surya banjir yang terjadi kali ini setinggi 50-70 cm .  Tim dari BPBD Ponorogo saat ini masih bersiaga di lokasi untuk mengantisipasi naiknya ketinggian air .