
Musim liburan sekolah di akhir tahun ini membawa dampak positif bagi tingkat kunjungan ke Perpustakaan Daerah Ponorogo. Jika pada hari biasa rata-rata hanya sekitar 10 pengunjung per hari, saat libur panjang jumlahnya meningkat hingga lima kali lipat.
Kabid Layanan dan Kearsipan Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Ponorogo, Sari Windrawati, mengatakan kenaikan kunjungan tersebut tidak lepas dari antusiasme masyarakat memanfaatkan waktu libur untuk membaca.
“Selama liburan sekolah seperti sekarang, ada peningkatan pengunjung. Ini juga karena adanya program perpustakaan keliling yang rutin kami gelar saat musim libur,” jelasnya.
Menurut Sari, berbagai jenis buku disediakan—mulai bacaan anak, pengetahuan umum, hingga buku hiburan—sehingga pengunjung bebas memilih sesuai minatnya.
Perpustakaan keliling dijadwalkan mendatangi sejumlah lokasi wisata, salah satunya Desa Wisata Mojorejo, Kecamatan Jetis. Kehadiran mobil perpustakaan di destinasi wisata mendapat sambutan positif.
“Pengunjung sangat antusias ketika perpustakaan keliling hadir di lokasi wisata,” tambahnya.



