
Perpustakaan Daerah Ponorogo Jl. Ir. H Juanda No.172. (Foto/Istimewa)
Musim liburan sekolah di akhir tahun ini berdampak positif terhadap jumlah kunjungan di Perpustakaan Daerah Ponorogo. Jika pada hari biasa hanya sekitar 10 pengunjung per hari, pada musim libur panjang seperti sekarang jumlahnya meningkat hingga lima kali lipat setiap harinya.
Hal tersebut disampaikan Kabid Layanan dan Kearsipan Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Ponorogo, Sari Windrawati saat dikonfirmasi Kamis (15/12). Menurutnya, ada peningkatan signifikan selama liburan sekolah berlangsung. Kondisi ini juga dipengaruhi oleh program perpustakaan keliling yang rutin dilaksanakan setiap musim liburan.
Berbagai jenis buku disediakan agar pengunjung dapat memilih sesuai minat mereka. Perpustakaan keliling dijadwalkan mengunjungi sejumlah lokasi, misalnya kawasan wisata Desa Mojorejo, Kecamatan Jetis. Kehadiran layanan ini mendapat sambutan antusias dari para pengunjung, terutama saat berada di lokasi wisata.



